Jangan Tinggalkan Amalan Ini, Dijamin Masuk Surga dan Bebas dari Jerat Siksa Kubur

10 Januari 2022, 14:20 WIB
Buya Yahya jelaskan cara masuk surga tanap mendapatkan siksa /Tangkapan layar youtube.com / Buya Yahya.

 

LINGKAR KEDIRI - Setiap orang tentu menginginkan terlepas dari siksa kubur dan masuk ke dalam surga dengan penuh kebahagiaan.

Namun, masuk ke dalam surga tentu tak semudah yang diinginkan kebanyakan orang.

Sebab, dalam prosesnya harus melalui berbagai ujian dan belenggu dari kemewahan dunia yang menyenangkan.

 Baca Juga: Waspada di Rumahmu, 5 Bunga Ini Bisa Mengandung Makhluk Halus, Salah Satunya Sering Ditanam

Pada satu kesempatan Buya Yahya pun memberikan bocoran pada umat muslim agar bisa masuk ke dalam surga yang didambakan.

Bukan hanya itu, Buya Yahya juga memebrikan cara agar bebas dari siksa kubur, dosa diampuni.

Menurutnya, cara agar bebas dari siksa kubur, dosa diampuni dan dijamin masuk surga adalah dengan membaca surat ini sebelum tidur.

Lantas, surat apa yang bisa membuat bebas dari siksa kubur, dosa-dosa diampuni dan dijamin masuk surga? Ini jawaban Buya Yahya. 

Dilansir dari PortalJember.com dalam "Baca Surat Ini Sebelum Tidur agar Bebas dari Siksa Kubur, Dosa Diampuni dan Dijamin Surga, Menurut Buya Yahya," berikut penjelasannya.

"30 ayat ini akan memberikan syafaat kepada orang yang membaca sampai diampuni oleh Allah," ucap Buya Yahya.

Baca Juga: Hutang Sebesar Gunung Bisa Amblas Atas Kebesaran Allah, Buya Yahya Berikan Wanti-wanti Ini

Buya Yahya juga mengatakan, bahwa surat ini sebaiknya dibaca rutin setiap malam atau sebelum tidur.

"Apa itu? Yaitu surat Tabarok," kata Buya Yahya.

Dalam suatu hadis juga disebutkan, barangsiapa yang membaca surah tabarok setiap hari, Allah akan menghalangi dari siksa kubur.

"Siksa kubur seram, mengerikan, artinya akan diampuni dosa-dosa kita gara-gara surat yang kita baca itu," kata Buya Yahya.

Selain itu dalam hadis lain juga disebutkan, bahwa ada surat dalam Al Quran yang akan membela pembacanya sampai masuk surga.

"Yaitu Tabarokalladzi biyadihil mulk," kata Buya Yahya.

Menurut Buya Yahya, orang yang sudah biasa membaca surah tersebut, hanya membutuhkan waktu 4 sampai 5 menit saja.

"Menurut riwayat Abu Dawud, ayat tersebut akan memberikan syafaat yang menjadi sebab Allah mengampuni," kata Buya Yahya. 

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***(M.Imron Fauzi/Portal Jember)

 

Editor: Haniv Avivu

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler