Segera Jauhi Bergosip! Begini Balasan Pedih Bagi Tukang Gosip di Akhirat

- 19 Februari 2021, 14:02 WIB
Segera Jauhi Bergosip! Begini Balasan Pedih Bagi Tukang Gosip di Akhirat
Segera Jauhi Bergosip! Begini Balasan Pedih Bagi Tukang Gosip di Akhirat /LoggaWiggler/.*/Pixabay/LoggaWiggler

LINGKAR KEDIRI – Salah satu kebiasaan manusia adalah menggunjing atau bergosip meskipun kebiasaan tersebut tidak mendatangkan manfaat bahkan mendatangkan mudharat.

Allah SWT telah memperingatkan hambanya terkait hal ini, Allah SWT berfirman:

“...Dan janganlah menggunjingkan satu sama lain. Adakah seorang diantara kamu yang suka memakan daging saudaranya yang sudah mati? Maka tentulah kamu merasa jijik kepadanya. Dan bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Penerima Taubat lagi Maha Penyayang,” (QS. Al Hujurat: 12)

Baca Juga: Serangan Kedua Capitol, Pendukung Trump Berencana Menyerbu lagi pada 4 Maret

Baca Juga: Serangan Kedua Capitol, Pendukung Trump Berencana Menyerbu lagi pada 4 Maret

Para ulama berpendapat bahwa kategori dosa besar dan kecil bergantung pada penyebutan larangan dan ancamannya dalam Al Quran. Untuk bergosip telah disebutkan larangannya, sehingga kita tidak boleh menyepelekan hal ini.

Andil Iblis untuk mempengaruhi manusia terus bergosip atau menghibah telah dijelaskan saat pertemuannya dengan Nabi Isa AS, dalam Muqasyafatul Qulub Imam Al Ghazali mengisahkan pertemuan Nabi Isa AS dan Iblis.

Dalam sebuah perjalanan, Nabi Isa AS melihat iblis membawa madu ditangan kanannya, tangan kiri iblis membawa abu. Nabi Isa AS pun bertanya kepada iblis: “Untuk apa kedua benda itu?,” iblis menjawab, “Madu ini akan kuoleskan pada bibir para ahli ghibah agar mereka semakin manis dan giat melakukan ghibahnya, sementara abu ini kubalutkan kepada wajah-wajah anak-anak yatim sehingga orang-orang merasa benci kepada mereka,”.

Baca Juga: 5 Tanda Mengindikasi Bahwa Anda Terlalu Banyak Minum Air Putih, Apakah Berbahaya? Simak Ulasannya

Baca Juga: Simak Berikut Cara Mengatasi Rambut Rontok dan Ketahui Penyebabnya!

Pada masa Rasulullah SAW ada dua perempuan yang sedang berpuasa, keduanya ini diceritakan oleh seseorang kepada Nabi Muhammad SAW.

Orang itu berkata, “Wahai Rasulullah, disini ada dua orang yang sedang berpuasa. Keduanya hampir mati karena kehausan.”

Namun, Rasulullah SAW tidak memberikan respon. Orang tersebut kembali datang pada Rasulullah dan mengadu bahwa kedua perempuan tersebut hampir meninggal karena kehausan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, Taurus Jangan Boros Belanja Online!

Baca Juga: Ramalan Zodiak 19 Februari 2021: Beberapa Zodiak akan Bertemu dengan Sesorang yang Tak Terduga

Rasulullah SAW akhirnya menyuruh membawa kedua perempuan tersebut, keduanya pun datang menghadap Rasulullah.

Rasulullah SAW meminta diambilkan ember, kemudian bersabda kepada keduanya “Muntahlah!”. Salah satunya muntah mengeluarkan nanah yang hampir memenuhi setengah ember, kemudian yang satunya muntah mengeluarkan nanah bercampur darah, dan ember itu pun penuh.

Lalu Rasulullah SAW bersabda:

“Kedua wanita ini berpuasa dari apa yang dihalalkan oleh Allah. Namun malah berbuka dengan yang diharamkan oleh-Nya. Keduanya duduk-duduk untuk makan daging manusia,” (HR. Ahmad).

Baca Juga: Sagitarius dan Capricorn akan Mengalami Perubahan Baik, Ralaman Zodiak 19 Februari 2021

Baca Juga: SINOPSIS Ikatan Cinta Jumat, 19 Februari 2021: Andin Tidak Ingin Akui Nino Sebagai Ayah Reyna?

Ibnu Abbas RA meriwayatkan, kami pernah berada disisi Nabi SAW. Kemudian ada laki-laki yang berdiri meninggalkan majelis. Kemudian ada lelaki lain yang mengumpatnya.

Lalu Nabi SAWA bersabda:

“Berselilitlah kamu!,” orang tersebut mengatakan, “mengapa saya harus bersililit? sedang saya tidak makan daging,” Nabi SAW pun bersabda

“Sesungguh engkau telah makan daging saudaramu,” (HR. Thabrani).

Baca Juga: SINOPSIS Ikatan Cinta Jumat 19 Februari 2021: Aldebaran Ajak Andin Berbohong Pada Nino Soal Reyna?

Baca Juga: Kulit Wajah Berminyak? Segera Hindari Produk Kosmetik yang Memiliki Kandungan Berikut Ini, Bahaya!

Kengerian bagi seorang pengghibah telah disaksikan oleh Rasulullah SAW saat Isra’ Mi’raj. Dari Anas bin Malik RA berkata, bahwasanya Rasulullah SAW bersadbda:

“Tatkala aku dimi’raj, aku berpapasan dengan kaum yang kukunya dari tembaga. Lalu mereka mencakar wajah mereka dan dada mereka. Maka aku berkata, ‘siapa mereka wahai Jibril?’ Jibril berkata, ‘mereka adalah orang yang memakan daging manusia karena mereka menjatuhkan harga diri manusia’,” (Shahih Musnad dan Sunan Abu Dawud).

Wallahu A’lam Bisshawab.***

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: YouTube Islam Populer


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah