Sedang Merasa Lelah? Jangan Lakukan 6 Kegiatan Ini Jika Tak Ingin Jatuh Sakit

27 Januari 2021, 21:13 WIB
Ilustrasi kelelahan /Pixabay.com/ Robin Higgins/

LINGKAR KEDIRI - Kesibukan yang kita jalani sehari-hari tentunya berpotensi membawa kondisi tubuh lelah dan energi yang menurun.

Selain itu, gaya hidup juga membawa peranan penting yang dapat memengaruhi tingkat energi yang kita miliki.

Ketika seseorang merasa kelelahan biasanya ditandai dengan kelopak mata yang menghitam atau merasakan lesu sepanjang hari.

Baca Juga: Dunia Hadapi Ancaman Baru, Lebih Mematikan Daripada COVID-19, Berikut Penjelasan Ahli

Baca Juga: Weton Ini akan Untung Besar! Simak Ulasan Lengkap Primbon Ini

Dikutip dari laman Boldsky, gejala kelelahan ini bisa menjadi peringatan untuk sejumlah masalah kesehatan.

Untuk itu sebelum kondisi tubuh menurun, ada baiknya Anda menghindari beberapa kegiatan yang akan dijelaskan dalam artikel ini.

Kegiatan umum ini berpotensi membuat tubuh semakin lelah dan berpeluang membuat Anda jatuh sakit.

Berikut kegiatan yang sebaiknya Anda hindari saat merasa lelah:

Baca Juga: Dana 28,8 Triliun Banpres Telah Tersalurkan Ke 12 Juta Pelaku Usaha Mikro Di Tahun 2020, Begini Penjelasan

1. Minum Kopi Terlalu Banyak dalam Sehari

Minum sejumlah cangkir kopi dalam sehari hanya akan membuat Anda merasa lelah dan payah.

Meminum kopi berlebihan saat kondisi lelah juga menyebabkan kerusakan pada tubuh dan menurunnya tingkat energi.

Saat Anda minum kopi, kafein tetap berada di perut hingga 5 jam lamanya.

Baca Juga: Perhatikan! Wanita dengan Weton Ini akan Membawa Keberuntungan Bagi Suaminya

Sementara jika Anda minum kopi lagi dalam 5 jam tersebut, ini akan memengaruhi Anda untuk tidur di malam hari.

2. Olahraga Berat

Berolahraga tentunya membutuhkan energi. Jika Anda berlebihan dalam berolahraga, maka Anda akan mulai mengalami kelelahan pada otot Anda.

Sebaiknya Anda memilih olahraga ringan saja seperti jalan kaki dan bersepeda yang tidak menimbulkan kram otot.

Baca Juga: Penting! Jangan Langgar Pantangan Ini jika Istri Anda sedang Hamil

3. Tidur Siang Lebih Lama

Tidur terlalu lama di siang hari bukanlah ide yang bagus karena dapat membuat Anda kesukitan tidur di malam hari.

Jika Anda tak bisa tidur dengan baik di malam hari, tentunya akan membuat Anda merasa kelelahan keesokan harinya.

Untuk itu, Anda bisa tidur siang selama 20 hingga 30 menit saja. Ini akan membuat Anda lebih waspada dan aktif.

Baca Juga: Harus Siap! Orang dengan Weton Ini akan Ditimpa Keberuntungan Besar

4. Makan Junk Food

Ketika tubuh lelah, biasnya seseorang lebih memilih makanan berlemak dan berkalori tinggi.

Padahal pilihan ini tidak sehat dan dapat menyebabkan penambahan berat badan.

Untuk itu, jika memang Anda menginginkan makanan cepat saji, pilihlah makanan yang sehat seperti sayuran kukus dengan ayam atau nasi merah.

Baca Juga: Jadwal Tayang Imperfect The Series Malam ini 27 Januari 2021

Sejumlah makanan tersebut akan membuat Anda tetapl aktif.

5. Membuka Media Sosial

Media sosial sudah menjadi hal yang tak lepas dari kehidupan kita. Saat Anda merasa lelah ada baiknya menghindari membuka Media sosial Anda.

Baca Juga: Jadwal Tayang Imperfect The Series Dari Januari Sampai Maret 2021

Hal ini karena biasanya Anda akan tertahan untuk tetap memainkannya.

Sementara cahaya ponsel dapat memengaruhi otak sehingga membuat Anda tidak ingin tidur.

6. Makan Camilan Tengah Malam

Memanjakan diri dengan makan camilan tengah malam ketika kondisi sedang lelah bukanlah pilihan yang tepat.

Baca Juga: Awas Beracun! Hindari Memanaskan Makanan Kembali, Perhatikan Ini Sebelum Berdampak Parah

Hal ini karena tubuh tidak bisa mencerna makanan Anda setelah Anda kembali tidur lagi.

Nah itulah beberapa kegiatan yang sebaiknya tidak Anda lakukan saat Anda merasa kelelahan.

Jika Anda tetap melakukannya, ini berpotensi membuat energi Anda menurun dan bisa saja membuat Anda jatuh sakit.***

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: Boldsky

Tags

Terkini

Terpopuler