Orang Depresi Tidak Selalu Berwajah Murung, Ini Ciri Orang Depresi Menurut Para Psikolog!

- 14 September 2021, 07:40 WIB
Ilustrasi Depresi
Ilustrasi Depresi /Nathan Dumlao

LINGKAR KEDIRI – Orang yang sedang depresi tidak selalu berwajah murung dan sedih, inilah ciri-ciri orang depresi menurut psikolog.

Rosdiana Setyaningrum yang merupakan psikolog anak, remaja dan keluarga menjelaskan ciri-ciri orang yang sedang menglami depresi.

Menurutnya , penting bagi keluarga untuk saling berkomunikasi dengan sesama anggota keluarga agar dapat saling memahami kondisi emosional antar anggota keluarga.

Baca Juga: CEK FAKTA: Karena Menyebarkan Hoax Megawati Koma, Hersubeno Arief Ditangkap?

"Orang suka mikir kalau depresi itu sedih. Tapi depresi itu sebetulnya adalah kesedihan yang mendalam. Perasaan nggak berguna, nggak berharga. Makanya ujung-ujungnya berakhir ke bunuh diri itu kalau memang parah," kata Rosdiana dikutip dari laman ANTARA, Jumat (10/9).

Psikolog lulusan Universitas Indonesia itu mengatakan bahwa banyak orang suka salah persepsi dengan mengira pribadi tertutup cenderung mengalami depresi. Padahal orang yang terbuka pun juga bisa mengalami depresi.

Orang tua diharap tetap mengajak anak untuk berkomunikasi agar dapat mengetahui perasaan yang sebenarnya dirasakan oleh anak. Dia juga berharap bahwa orang tua dapat menjaga ekspresi saat anak mulai terbuka.

Baca Juga: 5 Fakta Menakjubkan Aurora Fenomena Alam yang Indah, Banyak Orang Belum Tahu 

"Saat pandemi ini, sebaiknya orang tua tidak terlalu menuntut anak. Sebab anak jika dituntut terlalu tinggi dapat merasa tertekan. Tapi jika tidak dituntut dalam artian terlalu bebas ya juga dapat menimbulkan perasaan tidak berguna," ujar Rosdiana.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x