Bantu Cegah Anemia, Sederet Makanan Ini Miliki Kandungan Zat Besi Tinggi

- 18 Oktober 2021, 16:19 WIB
Cegah anemia dengan mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan zat besi tinggi, salah satunya brokoli
Cegah anemia dengan mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan zat besi tinggi, salah satunya brokoli /Pixabay/jackmax34

LINGKAR KEDIRI - Sering merasa lelah, pusing, sakit kepala, hingga denyut jantung yang berdebar kencang menjadi sejumlah ciri anemia. 

Anemia sendiri biasanya disebabkan karena kekurangan sel darah merah dalam tubuh. 

Untuk mencegah terjadinya anemia, terdapat sejumlah cara yang dapat dilakukan, salah satunya pilihan makanan yang kita konsumsi. 

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini, Senin, 18 Oktober 2021: Buku Harian Seorang Istri hingga The Sultan Entertainment

Baca Juga: Selingkuh Bisa Terjadi karena Hal ini, Simak 6 Ciri-ciri Pasangan 'Main Hati' dengan Orang Lain

Salah satu senyawa yang dapat membantu mencegah anemia yaitu dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan zat besi. 

Dikutip lingkarkediri.pikiran-rakyat.com dari akun Instagram resmi Kementerian Pertanian @kementerianpertanian, berikut sederet makanan yang memiliki kandungan zat besi tinggi untuk menghindari penyakit anemia:

Sayuran Hijau

Untuk mencegah anemia, mengonsumsi sayuran hijau setiap hari sangat dianjurkan. Anda dapat mengonsumsi sayuran hijau seperti brokoli dan bayam yang memiliki kandungan zat besi tinggi. 

Baca Juga: Sinopsis Film Criminal Activities, Investasi Berbahaya 4 Orang Pemuda Pakai Uang Pinjaman Dari Mafia Kejam

Kacang Merah

Selain sayuran hijau, mengonsumsi setengah porsi kacang merah juga dapat membantu meningkatkan zat besi dalam tubuh Anda. 

Daging Merah

Daging merah juga menjadi salah satu makanan yang kaya akan zat besi. Selain kandungan tersebut, daging merah juga memiliki sejumlah nutrisi penting lainnya seperti asam amino, vitamin B12, dan seng. 

Baca Juga: Perlu Diketahui, Ini Tanda-Tanda Anda Mengalami Kelelahan Emosional Menuju Depresi

Seafood

Makanan laut seperti kepiting, udang, ikan, gurita dan lainnya juga memiliki kandungan zat besi yang cukup tinggi, sehingga baik dikonsumsi untuk mencegah anemia.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: instagram @kementerianpertanian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x