5 Manfaat Kunyit yang Jarang Diketahui Orang, Salah Satunya Mengobati Penyakit Diabetes

- 24 Oktober 2021, 08:15 WIB
5 Manfaat Kunyit yang Jarang Diketahui Orang, Mengobati Diabetes Salah Satunya
5 Manfaat Kunyit yang Jarang Diketahui Orang, Mengobati Diabetes Salah Satunya /Pixabay/stevepb

 

LINGKAR KEDIRI - Kesehatan ialah komponen utama dalam kehidupan manusia, jika manusia tidak pernah memperhatikan kondisi tubuhnya niscaya akan membawa dampak buruk yang tak terduga.

Dalam rangka perawatan kesehatan terdapat banyak obat mulai dari kimia hingga tradisional yang tersedia di alam.

Tergantung apa penyakit dan kondisinya semua obatan baik, namun alangkah baiknya kita kembali ke alam yang disediakan oleh Tuhan yang Maha Kuasa.

Baca Juga: Cek Fakta: Orang yang Divaksin Pfizer Lebih Rentan Terpapar Covid-19? Simak Begini Faktanya

Berkaitan dengan kesehatan tentunya sudah banyak orang mengetahui kunyit, tumbuhan dalam bahasa lain bernama ‘kunir’ ternyata memiliki segudang manfaat.

Tak hanya untuk kebutuhan masak, melainkan untuk kesehatan dan tak banyak orang mengetahui.

Mulai dari mengurangi peradangan hingga meredakan gangguan percernahan, biasanya kunir juga dapat dijadikan minuman seperti jamu kunyit asam.

Baca Juga: Cek Fakta: Bank BRI Bagi-bagi Hadiah 2 Juta Rupiah dalam Rangka HUT BRI ke-120, Simak Begini Faktanya

Seperti dirangkum berikut sepuluh manfaat minum kunyit setiap hari untuk kesehatan.

Dari Lingkar Kediri yang mengutip dari PMJ News, berikut manfaat kunyit bagi kesehatan yang jarang orang ketahui.

  1. Mengobati sakit maag

Kunir sudah sejak lama populer digunakan sebagai obat gangguan pencernaan alami. Maka ketika gejala maag kambuh, tidak ada salahnya menyeduh secangkir teh kunyit hangat untuk meredakan nyerinya.

Sebuah penelitian dari jurnal Pharmacognosy Reviews mengamati efek curcumin mengobati peradangan akibat luka dan melindungi perut dari iritan-iritan tersebut dengan meningkatkan produksi lendir dinding lambung.

Baca Juga: Cek Fakta: Jokowi 'Kabur' saat BEM SI Geruduk Istana Negara, Benarkah? Simak Begini Faktanya

Selain itu, artikel dalam jurnal Systematic Reviews mengatakan kunyit membantu mengurangi frekuensi kekambuhan gejala maag. Sebab kurkumin dalam kunyit juga bekerja mengendalikan produksi asam lambung dan empedu berlebih.

  1. Meredakan gejala IBS (irritable bowel syndrome)

Irritable bowel syndrome (IBS) adalah peradangan usus besar yang menyebabkan masalah BAB jangka panjang. Jika peradangan tersebut membuat kontraksi usus terlalu sering mengejang, akibatnya adalah diare kronis.

Sebaliknya jika peradangan membuat otot usus jadi jarang berkontraksi, akibatnya justru sembelit kronis. Menyimpulkan sejumlah penelitian berbeda, kunyit dikatakan aman dan mudah ditoleransi untuk orang-orang yang punya IBS.

Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta Hari Ini 23 Oktober 2021: Titik Terang Mulai Terlihat, Irvan Diam-diam Menghanyukan?

Penelitian dari Singapura yang dimuat dalam Journal of Clinical Medicine tahun 2018 memperlihatkan kunyit mengurangi intensitas sakit perut yang disebabkan oleh gejala IBS.

  1. Mengendalikan gula darah

Jika Anda punya diabetes, tidak ada salahnya untuk mencoba menggunakan pengobatan alami untuk mengendalikan gula darah tetap stabil. Salah satu yang bisa Anda coba adalah kunyit.

Sebuah studi tinjauan terbitan tahun 2013 menunjukkan curcumin dapat menurunkan kadar glukosa dalam darah. Penelitian lain menunjukkan bahwa suplemen ekstrak kunyit membantu meningkatkan fungsi insulin, menstabilkan kadar gula darah.

Hal ini kemudian membantu menurunkan risiko komplikasi terkait diabetes yang diakibatkan oleh peradangan.

Baca Juga: Pandemi Bawa Perubahan Preferensi Wisatawan, Kini Lebih Inginkan Pariwisata Berkualitas

  1. Meredakan peradangan

Zat aktif kurkumin dalam kunyit adalah antioksidan yang mengandung efek antiradang poten. Ada kurang lebih 200 miligram kurkumin dalam satu sendok teh kunyit segar yang diparut halus atau versi bubuknya.

Kurkumin diyakini bekerja memblokir kerja sitokin dan enzim penyebab inflamasi dalam tubuh. Kurkumin juga bekerja mengurangi peradangan dengan menurunkan kadar histamin sementara meningkatkan produksi kortison alami di kelenjar adrenal.

Berangkat dari situ, berbagai hasil uji praklinis dari The AAPS Journal melaporkan khasiat kunyit yang menjanjikan untuk berbagai penyakit terkait peradangan. Mulai dari kanker, penyakit kardiovaskular, sindrom koroner akut, radang sendi dan aterosklerosis.

 Baca Juga: Atasi Kolesterol tinggi, Diabetes dan Kanker dengan 1 Buah Kaya Manfaat Ini, Simak Penjelasannya

  1. Menurunkan berat badan

Kurkumin kunyit berfungsi menekan respon peradangan pada sel tubuh, temasuk sel pankreas, lemak, dan otot. Reaksi ini dapat membantu mengurangi resistensi insulin, menurunkan kadar gula darah, dan kolesterol akibat berat badan berlebih.

Namun, lagi-lagi manfaat kunyit ini bisa Anda peroleh jika mengombinasikannya dengan asam jawa. Sebab dikonsumsi sendiri, kunyit lambat diserap ke dalam darah tapi lebih cepat dipecah oleh hati sehingga tubuh tidak merasakan banyak manfaatnya.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah