Bagi Wanita Merasakan Tanda-tanda Ini, Waspada Kanker Serviks, Segera Ketahui Sebelum Terlambat

- 28 Januari 2022, 08:08 WIB
8 kebiasaan penyebab kanker serviks.
8 kebiasaan penyebab kanker serviks. /pixabay/saranya7

 

LINGKAR KEDIRI – Kanker serviks merupakan salah satu penyakit yang membahayakan bagi kaum wanita.

Kanker serviks bisa muncul dikarenakan oleh Human Papilloma Virus (HPV), virus ini merupakan jenis virus yang mudah untuk menyebar dan berpindah baik itu melalui cairan atupun sentuhan kulit.

Sebab kanker serviks merupakan penyakit yang terjadi didalam tubuh, bahkan munculnya penyakit ini cenderung tidak mudah untuk disadari bagi para penderitanya.

Baca Juga: Cara Enak dan Mudah Sembuhkan Nyeri Sendi dan Rematik, Cukup Minum Jus Buah Ini, Tidur Kembali Tenang

Namun mereka yang menderita kanker serviks kebanyakan akan merasakan pada saat kanker serviks ini sudah memasuki stadium yang lebih lanjut atau stadium akhir.

Maka dari itu bagi wanita sangat penting mengetahui tanda-tanda dan juga gejala awal dari kanker serviks sebelum terlambat.

Berikut 5 tanda yang akan muncul jika mengidap kanker serviks, seperti dikutip Lingkar Kediri dari Kanal YouTube Nakita Channel.

1. Keputihan berbeda

Jika seorang wanita mengalami kanker serviks maka keputihan yang dialaminya akan berbeda dan terlihat tidak normal.

Baca Juga: Tanpa Pegobatan Mahal, Mata Minus, Mata Rabun Sembuh Total Cukup Minum Satu Gelas Ini, Peglihatan Menajam

Kanker serviks dapat mempengaruhi warna serta aroma pada lendir keputihan, dimana keputihan akan beraroma yang tidak sedap dan menyengat.

Selain itu keputihan akan megalami perubahan tekstur dan konsitensi cairan vagina.

2. Pendarahan tidak normal pada saat haid

Pada umumnya wanita akan mengalami pendarahan haid pada setiap bulannya, namun bagi mereka yang menderita kanker serviks maka mereka akan mengalami hal berbeda pada saat haid.

Sebab haid yang dialaminya bisa terjadi dengan pendarahan yang sedikit atau bahkan banyak darah yang dikeluarkan.

3. Frekuensi buang air kecil yang meningkat

Terasa sakit pada saat buang air kecil dan juga tidak bisa menahan keinginan untuk buang air kecil, maka hal ini juga menjadi salah satu hal yang menjadi pertanda kanker sekviks.

Baca Juga: Jika Sering Alami Kram Otot, Jangan Panik, Minum Cukup Air Ini, Dijamin Menyembuhkan

Kondisi semacam itu terjadi dikarenakan sel kanker mulai tumbuh dan mengelilingi leher rahim sampai menyebar luas hingga ke kandung kemih.

4. Mudah lelah

Jika tubuh sering mengalami lelah yang berlebihan padahal tidak melakukan aktivitas apapu maka hal ini patut untuk diwaspadai, karena kondisi ini juga menjadi tanda dari kanker serviks.

Biasanya hal ini terjadi pada saat terjadi pednarahan pada vagina yang tidak normal, hingga sampai banyak mengeluarkan darah.

Sehingga jika hal ini berkelanjutan maka sel darah merah didalam tubuh akan berkurang dan membuat tubuh merasa lelah, dan anemia.

5. Kehilangan nafsu makan dan berat badan turun derastis

Tidak memiliki nafsu untuk makan yang hingga sampai membuat berat badan tubuh turun derastis juga menjadi pertanda dari terkadinya kanker serviks.

Sehingga jika merasakan hal seperti ini maka segeralah periksakan ke dokter, untuk mendapatkan pengobatan serta mengetahui apa masalah kesehatan yang sedang anda derita.

Itulah 5 gejala atau tanda-tanda jika mengalami kanker serviks, dan hal ini perlu diketahi sedini mungkin agar penyakit tersebut tidak semakin parah dan bisa diobati.

Baca Juga: Pelaku Akan Diumumkan, Danu Memilih Pergi dan Diajak ke Tempat Ini, Ada Apa?

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

Editor: Haniv Avivu

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x