Wow! 3 Mahasiswa UB Berhasil Temukan Manfaat Cangkang Telur Bisa Atasi Obesitas, Check This Out

- 28 September 2020, 15:04 WIB
 Indikator Sustainable Development Goals (SDG), UB meraih peringkat 201-300 dunia/ub.ac.id
Indikator Sustainable Development Goals (SDG), UB meraih peringkat 201-300 dunia/ub.ac.id /

LINGKAR KEDIRI- Telur merupakan salah satu sumber protein hewani yang mudah ditemui. 

Selain harganya yang terjangkau, telur juga mudah diolah menjadi beragam masakan. 

Tapi tahukah Anda ternyata telur juga memiliki banyak manfaat?

Untuk melegakan tenggorokan, Anda bisa memannfaatkan kuning telur. Sedangkan untuk perawatan kulit wajah, Anda bisa menggunakan bagian putih telurnya. 

Baca Juga: Ternyata Tidur dengan Lampu Menyala Banyak Efek Negatifnya, Simak Ulasan Lengkapnya

Terbaru, ternyata sebuah penelitian menemukan bahwa bagian cangkang telur juga memiliki manfaat Lho!

Dilansir dari laman rri.co.id pada mantrasukabumi.pikiran-rakyat.com, Tiga mahasiswa Universitas Brawijaya yakni Dimas Teguh Prasetiyo (FAPET Angkatan 2018), Rhifa Siti Fauziah ND (FAPET Angkatan 2017) dan Nuha Nabilah Utrujjah (FMIPA 2018) didampingi Prof.Dr.Ir.Lilik Eka Radiati, MS.IPU berhasil menemukan konsep baru penurunan obesitas menggunakan kalsium yang terkandung dari cangkang telur ayam.

Menggunakan nanoteknologi, proses ini digunakan untuk memanfaatkan kalsium yang terkandung dalam cangkang telur yang kemudian diubah menjadi bentuk kapsul.

Baca Juga: Ngeri! Brucellosis, Wabah Virus Baru China Sebabkan Kecacatan

Berdasarkan data dari Riset Kesehatan Nasional (Riskesnas) Tahun 2018, obesitas memang menjadi salah satu masalah serius di Indonesia. Obesitas menyerang penduduk dengan usia mulai dari 15 Tahun dengan kegemukan atau obesitas mencapai 31,0 persen.

Data tersebut menggambarkan peningkatan sebanyak 26,6 persen penderita obesitas dari Tahun 2013.

Obesitas memiliki dampak yang sangat berbahaya bagi tubuh seperti komplikasi kardiovaskuler, diabetes dan osteoporosis berbahaya. Hal itu yang mendorong Dimas dkk  menciptakan konsep apik ini.

Baca Juga: Happy Hypoxia, Bukan Asal Happy! Waspadai dan Pahami Infeksi Virus Covid-19 Tanpa Gejala Ini

Cangkang telur memiiliki kandungan mikro unik yang terdiri dari 94 persen kalsium karbonat yang dapat diurai menjadi 360-440 mg kalsium per gramnya. Menggunakan teknik Pulsed Electric Field (PEF) kalsium tersebut menjadi lebih mudah diserap oleh tubuh.

Pada tahap akhir, nanokalsium tersebut nantinya dapat menghambat perkembangan preadiposit yang dapat menghambat obesitas.

Didukung oleh beberapa literatur dan hasil penelitian, kalsium cangkang telur ini berpotensi menjadi suplemen alami diet bagi penderita obesitas.***

Editor: Mega Ayu Maulidina

Sumber: Mantra Sukabumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x