Update Kasus Covid-19 Rabu 24 Februari 2021: Total Kasus Covid-19 Mencapai 1.298.608

24 Februari 2021, 10:33 WIB
Update Covid-19 Indonesia, Selasa, 23 Februari 2021, penurunan hingga 400 kasus, Ilustrasi Corona (Covid-19) /Pixabay/mohamed Hassan.*

LINGKAR KEDIRI – Berdasarkan data dari Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Rabu, 24 Februari 2021, di Indonesia saat ini kasus covid-19 mencapai 1.298.608.

Menurut data terbaru pada jam 06.45 WIB, ada penambahan kasus aktif covid-19 sebanyak 9.775 kasus yang tersebar di seluruh Indonesia.

Dan saat ini ada kurang lebih sekitar 78.616 suspek kasus yang sedang dalam pemantauan.

Baca Juga: Menang 4-1 Atas Lazio, Bayern Munchen Buktikan Gelar Juara Bertahan Liga Champions

Baca Juga: Ikatan Cinta 24 Februari 2021: Kunjungi Kantor Polisi, Nino Akan Ceraikan Elsa, Mama Karina Marah Besar?

Dari total penambahan kasus aktif tersebut, yang terkonfirmasi aktif covid-19 ada sebanyak 158.604 orang dan sedang menjalani perawatan.

Dari data yang sama, orang yang terkonfirmasi sembuh dari covid-19, bertambah sebanyak 7.996 orang, sehingga total yang sembuh saat ini sebanyak 1.104.990 orang.

Sedangkan korban yang meninggal juga bertambah sebanyak 323 orang, sehingga total korban yang meninggal saat ini sebanyak 35.014 orang.

Baca Juga: Resep Ayam Bakar Saus BBQ, Cocok Saat Acara Bakar-bakar Bersama Keluarga

Untuk grafik penambahan kasus aktif, hari ini turun jika dibandingkan periode sebelumnya, dari yang awalnya 10.180 kasus menjadi 9.775 kasus.

Begitu juga dengan trend grafik pada orang yang sembuh dari covid-19 juga mengalami penurunan, dari yang awalnya 9.918 orang menjadi 7.996 orang.

Berbeda dengan kedua grafik diatas, untuk grafik orang yang meninggal akibat covid-19 naik, yang pada periode sebelumnya sebanyak 202 orang, sekarang sebanyak 323 orang.

Baca Juga: Fotonya Pernah Dibuang Saat Ikut Casting, Begini Kisah Angga Putra Hingga Jadi Seorang Aktor

Baca Juga: Selain untuk Penyedap Makanan, Daun Salam Ternyata Dapat Mengobati Sejumlah Penyakit, Anda Wajib Tau!

Dihimbau kepada seluruh masyarakat Indonesia, selagi proses vaksinasi terus berjalan, masyarakat Indonesia juga harus berhati-hati dan terus melaksanakan protokol kesehatan yang sudah dianjurkan oleh Pemerintah.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: covid19.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler