Tercatat Jadi Salah Satu yang Terbaik, Penanganan Kasus Covid-19 di Indonesia Dapat Apresiasi Dunia, Simak Ini

17 September 2021, 06:45 WIB
Juru Bicara Vaksinasi Covid-19, Siti Nadia Tarmizi ungkapkan penanganan kasus Covid-19 di Indonesia dapat apresiasi dunia. /Dok. Kemenkes

LINGKAR KEDIRI - Indonesia kini tak lagi masuk dalam daftar negara dengan penyumbang kasus Covid-19 terbanyak di dunia. 

Hal tersebut dilihat dari kasus harian yang turun menjadi 2.577 kasus pada 13 September 2021.

 Baca Juga: Hati-hati 5 Kebiasaan Ini Bisa Merusak Kulit Wajah, Khusus untuk Kulit Sensitif

Juru bicara vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi mengungkapkan bahwa keberhasilan Indonesia dalam menurunkan kasus positif Covid-19 secara signifikan mendapat apresiasi global. 

Penanganan kasus Covid-19 di Indonesia tercatat menjadi salah satu yang terbaik di dunia, karena mampu menurunkan angka kasus hingga 58 persen dalam kurun waktu dua minggu. 

Baca Juga: 7 Kota di Indonesia Ini Terkenal Sangat Panas, Suhunya Capai 39 Derajat Celsius 

"Mengutip salah satu publikasi dari situs ourworldindata.org, John Hopkins University CSSE Covid-19 Data, yang terakhir kali diupdate pada 12 September kemarin, menyatakan bahwa penanganan Covid-19 di Indonesia diapresiasi sebagai salah satu yang terbaik di dunia, karena mampu menurunkan kasus hingga -58 persen dalam kurun waktu dua minggu," ujar Nadia dikutip lingkarkediri.pikiran-rakyat.com dari laman PMJ News. 

"Tren positif hampir di seluruh indikator merupakan salah satu bukti keseriusan kita semua untuk mengendalikan pandemi Covid-19 di negara kita," kata Nadia menambahkan. 

Baca Juga: Lagu At My Worst dari Pink Sweat$ Sering Masuk FYP Tiktokmu, Begini Liriknya 

Menurut Nadia, upaya terbesar selanjutnya adalah bagaimana mempertahankan tren positif tersebut. 

Untuk itu, sebagai upaya proteksi kesehatan, Nadia memastikan masyarakat yang belum divaksin untuk segera mendapatkannya. 

 Baca Juga: Kronologi Jatuhnya Pesawat Rimbun Air di Papua, Beserta Jumlah Korban Didalamnya

Menurutnya, kini pemerintah akan terus memastikan ketersediaan vaksin dan pendistribusiannya ke daerah-daerah agar segera digunakan sesuai dengan kaidah dari masing-masing vaksin. 

"Kami berharap stakeholder terkait terutama di daerah, untuk menyusun kembali strategi dalam menjangkau populasi rentan seperti lansia, sesuai dengan keunikan masalah di masing-masing wilayah," kata Nadia.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler