Aktivitas Gempa Gunung Merapi Hingga Guguran Tebing Lava, BPPTKG Himbau Masyarakat Agar Tidak Panik

- 23 November 2020, 16:05 WIB
Gunung Merapi Alami Tebing Lava Lama, Hanik Humaida : Masyarakat Harap Tenang dan Jangan Panik!
Gunung Merapi Alami Tebing Lava Lama, Hanik Humaida : Masyarakat Harap Tenang dan Jangan Panik! /Antara Foto/Andreas Fitri Atmoko/Antara Foto

LINGKAR KEDIRI – Balai Pengamatan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melakukan pencatatan aktivitas gempa Gunung Merapi yang masih tinggi.

Status Gunung Merapi saat ini telah meningkat ke level III siaga sejak Kamis, 5 November 2020.

Beberapa gempa dangkal yang dominan terjadi pada aktivitas kali ini mengakibatkan ketidakstabilan material lama yang ada di puncaknya.

Baca Juga: Totalnya Sudah 900 Spanduk Rizieq Shihab yang Ditertibkan Karena Pemasangan Tidak Pada Tempatnya

Baca Juga: Percayalah, Jika Kamu Lakukan 5 Cara Sederhana Ini Setiap Hari, Hidupmu Akan Lebih Bahagia

Berdasarkan pantauan CCTV yang terpasang di Deles pada Minggu 22 November 2020 terjadi guguran tebing lava lama pukul 6.50 WIB. Seismogram mencatat guguran tersebut dengan amplitudo 75mm dengan durasi selama 82 detik.

Hanik Humaida selaku kepala BPPTKG - PVMBG berpendapat bahwa guguran tersebut berasal dari lava 1954 yang berada di dinding kawah utara. Material guguran tersebut jatuh kedalam kawah. Namun hingga saat ini belum ada pengaruh yang dihasilkan dari Gunung Merapi.

“Guguran tersebut merupakan kejadian yang biasa terjadi pada saat Gunung Merapi mengalami kenaikan aktivitas menjelang erupsi,” ujar Hanik dalam keterangan tertulis pada Senin, 23 November 2020.

 

Halaman:

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x