1,2 Juta Vaksin Covid-19 di Indonesia, MPR RI Minta Pemerintah Transparan

- 7 Desember 2020, 19:04 WIB
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo. /Instagram @bambang.soesatyo./

Dia meminta pemerintah untuk memastikan vaksin tersebut sudah memenuhi kriteria, tidak ada penyelewengan pihak tidak bertanggung jawab. 

Menurut dia, pemerintah juga harus meminta seluruh masyarakat untuk tetap menjalankan protokol kesehatan 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan, dan memakai masker secara disiplin.

Apalagi hari ini sedang masa menuju pilkada serentak yang tentu akan mengadakan kerumunan di berbagai daerah yang akan gelar pemilihan. 

Baca Juga: Terkonfirmasi Positif Covid 19, Begini Pesan Haru dari Chungha untuk Para Fans

Dia juga mendorong pemerintah, dalam hal ini Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk memeriksa keamanan vaksin tersebut.

Hal tersebut sangat penting diperhatikan agar tidak membuat situasi semakin memburuk. 

Dia juga mengingatkan masyarakat agar bersabar dan tidak resah apabila belum mendapatkan giliran untuk diberikan vaksin COVID-19 dalam rangkaian 1.2 juta dosis tersebut.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 7 Desember 2020: Terpaksa Pisah Kamar, Al Merana di depan Kamar Andin

Karena akan ada pendistribusian sesi dua yang akan dilaksanakan di Januari 2021. 

Pemerintah juga sangat perlu dalam mengedukasi masyarakat tentang vaksin COVID-19, melalui sosialisasi langsung ataupun melalui media cetak, media daring, media sosial, maupun media siar, sehingga masyarakat dapat memahami dampak positif maupun efek samping ringan dari pemberian vaksin tersebut. 

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah