Sampaikan Kabar Duka, Ketua KTNA Winarto Tohir Meninggal Dunia, Mentan: Almarhum Sangat Memahami Persoalan

- 6 Februari 2021, 18:19 WIB
Mentan RI, Syahrul Yasin Limpo
Mentan RI, Syahrul Yasin Limpo /Instagram @syasinlimpo

 

LINGKAR KEDIRI - Ketua umum Kontak Tani Nelayan Indonesia (KTNA) Winarto Tohir dikabarkan meninggal dunia pada Sabtu pagi, 6 Februari 2021.

Winarto Tohir yang juga dikenal sebagai tokoh pertanian tersebut meninggal dunia pada pukul 04.00 WIB usai mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Pertamina Cirebon, Jawa Barat.

Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo pun turut mengucapkan duka cita yang mendalam atas kepergian Winarto.

Baca Juga: Beras Muncul Kutu? Hati-Hati Tanda Beras yang Lewat Masa Kadaluwarsa, Ini Ciri Utamanya

Baca Juga: 8 Perilaku Ini Wajib Wanita Jauhi, Bisa Sebabkan Pertengkaran dan Perceraian

Menurutnya, Winarto merupakan sosok yang sangat memahami persoalan, terlebih terkait pertanian.

"Almarhum sangat memahami persoalan. Berdiskusi dengannya selalu memberikan perspektif baru dalam mengelola pertanian. Beliau sangat concern terhadap kualitas dan regenerasi sumber daya manusia pertanian," tutur Mentan Syahrul Yasin Limpo.

Menurut Syahrul, Winarto Tohir telah meninggalkan jejak pengabdian yang sangat berharga bagi pertanian Indonesia.

Baca Juga: Kelahiran Hari Sabtu? Ini Keistimewaan yang Tak Terduga dan Langka Dimiliki Menurut Primbon Jawa

Halaman:

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x