7 Fenomena Astronomi di Bulan September, Ada Hujan Meteor hingga Konjungsi Bulan

- 3 September 2021, 07:22 WIB
  Ilustrasi hujan meteor/pixabay/Ivilin
Ilustrasi hujan meteor/pixabay/Ivilin /
  1. Konjungsi Venus-Spica (5 September 2021)

Spica adalah bintang utama di konstelasi Virgo. Bintang tersebut berkonjungsi dengan Venus, pucaknya terjadi pada 6 september 2021 pukul 03.53 WIB dengan sudut pisah 1,6 derajat. Namun sejak pukul 18.30 hingga 20.30 waktu setempat fenomena ini sudah dapat disaksikan dari arah barat dengan sudut pisah 1,6 derajat.

Baca Juga: Nostalgia era-90an, 7 Benda ini Hampir Punah, Kamu Masih Memilikinya?

  1. Aphelion Merkurius (6 September 2021)

Fenomena yang terjadi pukul 07.28 WIB dengan jarak 69.817.000 km dari Matahari. Ketika Aphelion, Merkurius akan menerima separuh energi yang diterima ketika perihelion.

  1. Fase Bulan Baru (7 September 2021)

Fase Bulan Baru ini terjadi pada tanggal 7 September 2021 sekitar pukul 07.51 WIB dengan jarak 377.022 km dari Bumi dan terletak di konstelasi Leo. Jupiter dan Saturnus masih bertengger di ufuk tinggi di arah Barat-Barat Daya.

Saturnus terbenam pada pukul 04.00 dan Jupiter terbenam satu jam kemudian.

Baca Juga: Mengerikan! Tanda-tanda Kiamat Sudah Terlihat di Mekah, Simak Ulasannya

  1. Konjungsi Bulan-Mars (7 September 2021)

Sama seperti Fase Bulan Baru, Konjungsi Bulan-Mars juga akan terjadi pada tanggal 7 September. Puncaknya terjadi pada pukul 02.36 WIB dengan sudut pisah 3,8 derajat sehingga fenomena ini sudah dapat disaksikan sejak malam sebelumnya dari arah Barat sekitar 15 menit setelah Matahari terbenam selama 5 menit.

  1. Konjungsi Tripel Bulan-Mars-Merkurius (8 September 2021)

Fenomena Konjungsi Tripel Bulan-Mars-Merkurius dapat disaksikan dari arah Barat sekitar 20 menit setelah Matahari Tenggelam. Saat konjungsi tripel, Bulan berfase sabit awal dengan iluminasi 2,5 persen-2,6 persen. Magnitudo Mars bervariasi antara +1,69 hingga +1,68 sedangkan magnitudo Merkurius cenderung konstan sebesar +0,18.***

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Instagram @lapan.ri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah