Jelang Perhelatan MotoGP Mandalika, Presiden Jokowi Terima Audiensi Para Pembalap di Istana Merdeka

- 16 Maret 2022, 12:25 WIB
Presiden Jokowi temui para pebalap MotoGP//tangkapan layar YouTube Sekretariat Kabinet
Presiden Jokowi temui para pebalap MotoGP//tangkapan layar YouTube Sekretariat Kabinet /

LINGKAR KEDIRI – Perhelatan MotoGP Mandalika kini tinggal menghitung hari, direncanakan kompetisi balap terbesar di dunia itu akan dihelat pada tanggal 18-20 Maret 2022.

Untuk lokasi tepatnya sendiri berada di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Sebagai acara untuk menyambut perhelatan bersejarah tersebut, berdasarkan tayangan langsung yang disiarkan melalui akun Youtube Sekretariat Presiden, para pebalap diterima Presiden pada pukul 09.30 WIB.

 Baca Juga: Kolestrol Jahat Lenyap Tanpa Sisa, Cukup Minum 1 Gelas Herbal Ini, Bebas Penyakit Mematikan, Tubuh Sehat

Lebih lanjut, pada kesempatan tersebut Presiden tampak mengenakan jaket balap G20 merah putih dengan bawahan celana berwarna panjang hitam.

Sedangkan para pebalap mengenakan pakaian balap lengkap atau racing suit.

Dilansir LingkarKediri dari laman Antara, para pebalap MotoGP yang diterima Presiden merupakan para pebalap MotoGP yang akan mengikuti parade di Jakarta.

 Baca Juga: Demi Cegah Naiknya Angka Penularan Covid-19, Santri Ponpes Lirboyo Kediri Pulang dengan Prokes Ketat

Setelah selesai audiensi, Presiden dijadwalkan untuk melepas dan ikut berkendara dalam parade bersama para pebalap MotoGP tersebut.

Halaman:

Editor: Yulian Fahmi

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x