Jelang Ramadhan, Kemenperin Memastikan Stok Minyak Goreng Akan Tetap Aman

- 28 Maret 2022, 15:00 WIB
Ilustrasi minyak goreng.*
Ilustrasi minyak goreng.* /Antara Foto/ Fikri Yusuf/

LINGKAR KEDIRI – Minyak goreng masih menjadi komiditas yang menjadi perbincangan khalayak ramai.

Lantaran, sebelumnya minyak goreng sempat langka dan mengalami kenaikan harga yang cukup lumayan.

Baru-baru ini sebelum bulan Ramadhan, Pemerintah melalui Kementerian Perindustrian (Kemenperin) memberikan pernyataan perihal minyak goreng.

 Baca Juga: Detik-detik Pengungkapan Pelaku Pembunuhan di Subang, Saksi Ini Kembali Didatangkan, Ada Apa?

Kemenperin memastikan dan menjanjikan stok minyak goreng aman selama Ramadan, di mana saat ini minyak goreng curah tengah digelontorkan secara bertahap.

"Kita mengupayakan, sebelum Ramadhan dan Idul Fitri, minyak goreng curah sudah sampai ke masyarakat. Saat ini masih dalam perjalanan," kata Direktur Jenderal Industri Argo Kemenperin, Putu Juli Ardika, lewat keterangannya diterima di Jakarta, Senin, dilansir LingkarKediri dari ANTARA.

Lebih lanjut terkait penerapan aturan baru, Putu juga menyatakan Kemenperin tengah merealisasikannya. Saat ini, pemerintah tengah berupaya mengubah pendekatan.

 Baca Juga: Lama Tak Terdengar, Sang ‘Immortal’ Ibrahimovic Dikabarkan Secara Resmi Bicara Soal Waktu Pensiunnya

"Kita sedang bekerja, mohon diberikan waktu untuk merealisasikan kebijakan-kebijakan yang pendekatannya ke industri," kata Putu.

Halaman:

Editor: Yulian Fahmi

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x