MA Berduka, Kepala Biro Hukum dan Humas Abdullah Meninggal Dunia Hari ini

- 31 Oktober 2020, 13:07 WIB
Dr. Abdullah, S.H., M.S., Kepala Biro Hukum dan Humas Mahkamah Agung RI.
Dr. Abdullah, S.H., M.S., Kepala Biro Hukum dan Humas Mahkamah Agung RI. /Mahkamah Agung RI/

LINGKAR KEDIRI – Kepala Biro Hukum dan Humas Mahkamah Agung (MA), Abdullah meninggal dunia pada Sabtu, 31 Oktober 2020 setelah sebelumnya dirawat selama sepekan di Rumah Sakit Siloam, Surabaya.

Abdullah meninggal sekira pukul 01.45 WIB dalam usia 59 tahun. Akan tetapi tidak diketahui secara pasti penyebab meninggalnya.

Sebagaimana dilansir dari situs resmi Mahkamah Agung, terdapat sejumlah ucapan duka atas kepergian Abdullah.

Baca Juga: Cara Membuat SKCK Secara Online atau Langsung di Kantor, Berikut Cara Lengkap Beserta Persyaratannya

Baca Juga: Pasca Gempa Turki dan Yunani, Pakar Seismologi: Potensi Gempa Susulan Hingga Beberepa Minggu Kedepan

Segenap keluarga besar Mahkamah Agung Republik Indonesia turut berduka cita yang mendalam  atas meninggalnya Dr. Abdullah, semoga Allah mengampuni dosa-dosanya dan menempatkannya di surga. Dan semoga keluarga besar yang ditinggalkan diberi kesabaran dan ketabahan.” tulis keluarga MA, dalam situs resminya.

Selamat jalan Bapak, semoga amal baikmu menjadi penuntun jalanmu ke Surga-Nya,” lanjutnya.

Abdullah dilahirkan di Jombang, Jawa timur pada 4 Oktober 1961.

Baca Juga: Kemenkominfo Buka Lowongan Kerja Untuk 3 Posisi, Apa Saja? Simak Ketentuan dan Cara Pendaftarannya

Halaman:

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: RRI Mahkamah Agung RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x