Seleksi CPNS 2021 Bakal Dibuka dengan Formasi yang Lebih Banyak, Simak Informasinya

- 1 November 2020, 06:29 WIB
Pelaksanaan tes CPNS 2019.
Pelaksanaan tes CPNS 2019. /Twitter.com/@BKNgoid

LINGKAR KEDIRI - Kabar dibukanya kembali pendaftaran (Calon Pegawai Negeri Sipil) CPNS mulai beredar.

Setelah pengumuman hasil seleksi CPNS 2019, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) akan membuka seleksi CPNS 2021.

Dan jumlah formasi yang dibuka pumln diperkirakan akan lebih banyak.

Baca Juga: Fenomena Blue Moon akan Terjadi Malam Ini, Tepat Malam Halloween

Sebelumnya, beberapa kementerian dan lembaga telah mengumumkan hasil seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019 pada Jumat kemarin, 30 Oktober 2020.

Untuk pengumuman hasil seleksi CPNS 2019 bisa dicek melalui laman resmi instansi yang dilamar. Atau bisa juga diakses melalui artikel "Link Lengkap Pengumuman Lolos CPNS 2019 BKN".

Rekrutmen CPNS tahun 2021 akan lebih besar jumlahnya karena tahun ini tidak ada pembukaan seleksi CPNS akibat pandemi Covid-19. 

"Mengenai jumlah formasi CPNS untuk tahun 2021, kami perkirakan akan lebih besar dari jumlah formasi tahun 2019," ujar Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik sekaligus Juru Bicara Kemenpan-RB, Andi Rahadian pada Jumat, 30 Oktober 2020.

Kemenpan-RB saat ini juga masih membahas jumlah dan jenis formasi yang ditambah pada seleksi CPNS 2021, termasuk tanggal pembukaan pendaftaran CPNS 2021.

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x