5 Destinasi Kawasan Wisata Super Prioritas, PR Jokowi untuk Sandiaga Uno

27 Januari 2021, 21:26 WIB
Wisata Candi Borobudur* /Instagram.com/@borobudurpark

LINGKAR KEDIRI – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengungkapkan pesan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk memastikan proyek lima destinasi kawasan wisata super prioritas.

Lima destinasi kawasan wisata super prioritas yang menjadi fokus Menparekraf adalah Borobudur, Danau Toba, Labuan Bajo, Likupang,dan Mandalika.

Mengingat statusnya sebagai kawasan wisata super prioritas, maka akan ditemui beberapa hal baru, baik dari segi infrastruktur maupun atraksi wisata.

Baca Juga: Resmi Menjabat Sebagai Kapolri, Listyo Sigit Prabowo Sampaikan Siap Jalankan Amanah

Baca Juga: Sedang Merasa Lelah? Jangan Lakukan 6 Kegiatan Ini Jika Tak Ingin Jatuh Sakit

Berikut ulasan dari desinasi kawasan wisata super prioritas.

1. Borobudur

Candi Borobudur merupakan kuil terbesar di dunia yang berlokasi di Jalan Badrawati, Kota Magelang.

Sebagai warisan budaya UNESCO dan masuk dalam kawasan wisata super prioritas, Borobudur sering menjadi venue acara bertaraf internasional seperti Borobudur Maraton pada 2019 dan konser musisi internasional, Mariah Carey.

Baca Juga: Dunia Hadapi Ancaman Baru, Lebih Mematikan Daripada COVID-19, Berikut Penjelasan Ahli

2. Danau Toba

Merupakan salah satu danau tekto-vulkanik yang terbesar di Indonesia maupun dunia.

Sebagai keajaiban dunia yang menakjubkan, danau kawah ini sangat besar dan di tengah danau terdapat pulau yang ukurannya hamper sebesar Singapura.

Terdapat tiga jenis rute jelajah danau yaitu di Tongging Silalahi, Tongging Samosir, dan Lingkaran Utara.

Baca Juga: Weton Ini akan Untung Besar! Simak Ulasan Lengkap Primbon Ini

Untuk menyegarkan pikiran dan menikmati kesejukan, turis lokal maupun mancanegara bisa dengan glamping (kemah mewah) di The Toba Kaldera Nomadic Escape yang terletak di Sibisa, Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba Samosir.

Untuk mencari oleh-oleh, kain tenun ulos bukan hanya berfungsi sebagai pakaian saja, namun juga sebagai symbol status sosial, barang warisan berharga, juga sebagai hadiah perayaan penting dalam kehidupan.

Bagi pecinta kopi, terdapat kopi arabika Sumatra Mandheling yang terasa nikmat untuk dicoba.

Baca Juga: Dana 28,8 Triliun Banpres Telah Tersalurkan Ke 12 Juta Pelaku Usaha Mikro Di Tahun 2020, Begini Penjelasan

Kemenparekraf berencana akan mengembangkan lahan seluas 400 hektar untuk kawasan Quick Win Sipinsur Geosite, sebagai tempat memamerkan berbagai bunga di seluruh penjuru tanah air.

3. Labuan Bajo

Labuan Bajo terletak di Flores, Provinsi Nusa Tenggara Timur, menyajikan keunikan wisata di Taman Nasional Komodo, Pink Beach, menyaksikan matahari terbenam di Bukit Sylvia yang dikena dengan area seribu sunset, serta trekking di Pulau Padar dan Kanawa.

Baca Juga: Penting! Jangan Langgar Pantangan Ini jika Istri Anda sedang Hamil

Kemudian rasakan pengalaman bawah laut di beberapa titim selam, seperti Batu Bolong, Castle Rock dan Manta Point.

Sebagai kawasan wisata super prioritas, Kemenparekraf akan fokus mempopulerkan potensi ekonomi kretif kain tenun, pengendalian banjir Sungai Waemese, penataan Dermaga Pulau Rinca dan Loh Buaya.

4. Likupang

Likupang terletak di Minahasa Utara, Provinsi Sulawasi Utara memiliki banyak pantai eksotis yang menjadi pilihan wisata.

Pilihan tersebut yaitu Pantai Pall, Pantai Lihaga, Pulau Gangga, Pantai dan Bukit Pulisan.

Likupang barat juga mempunyai potensi ekowisata Desa Bahoi yang menyajikan desa nelayan dan hutan bakau.

Baca Juga: Inilah Rahasia Tanda Kematian Dari 100 Hari Sampai Sehari Sebelum Ajal Menjemput

Dengan menjadi kawasan wisata super prioritas, pengembangan Likupang akan memprioritaskan peningkatan kapasitas bandara, akses jalan tol dan non tol.

5. Mandalika

Selain menyajikan keindahan alami pantai dan dengan berselancar di pantai Gerupuk, Pantai Kuta, Pantai Seger atau Tanjung Aan, serta wisata budaya pada Festival Bau Nyale dimana masyarakat berkumpul untuk berburu cacing tanah.

Baca Juga: Harus Siap! Orang dengan Weton Ini akan Ditimpa Keberuntungan Besar1

Mandalika akan dibangun Mandalika Street Race Circuit Cluster sebagai sirkuit Moto GP.

Sandi mengakui kalau sektor pariwisata mengalami masa yang berat selama pandemic virus corona.

Dia berharap selama kepeimpinannya, sektor pariwisata bisa beradaptasi dan berkolaborasi untuk mendapatkan manfaat uang yang lebih besar, seperti banyaknya muncul lapangan kerja dari sektor pariwisata.***

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler