Aksi Seratus Biopori di Kabupaten Sumenep untuk Cegah Banjir, Begini Aksinya!

31 Januari 2021, 22:37 WIB
Aksi Seratus Biopori di Kabupaten Sumenep untuk Cegah Banjir /Machallafri Iskandar/Lingkar Kediri/

 

LINGKAR KEDIRI - Minggu, 31 Januari 2021, Relawan muda Kabupaten Sumenep yang berasal dari beberapa komunitas mengadakan Gerakan Sumenep Biopori (GerSuBi).

Kurang lebih ada sekitar 100 lubang resapan biopori dibuat di area Taman Bunga atau Alun-alun Kabupaten Sumenep.

Aksi ini dilakukan karena keresahan yang muncul akibat banjir yang sering terjadi di area Taman Bunga saat hujan turun, khususnya pada saat durasi hujannya lama.

Baca Juga: Jangan Pesimis, Tidak Akan Miskin Seseorang Jika Tekankan 5 Hal Ini dalam Fikiran Mereka, Anda Wajib Tau!

Baca Juga: Jangan Tunggu Nanti, Segera Lakukan 10 Hal Ini Untuk Bangun Keutuhan Keluarga Anda

“Itu sebagai aksi nyata dari kami untuk meminimalisir terjadinyagenangan air saat musim penghujan,” ujar Ketua Pelaksana Gersubi, Cah Saleh.

Aksi ini dilaksanakan oleh beberapa komunitas, diantaranya Damar Kambang, komunitas Mayapada STKIP, Arah Jejak, Sumenep Aware People, Ikatan Pelajar Muhammadiyah, dan FKMS.

“Diluar dugaan, respon dari komunitas yang ada di Sumenep ini sangat positif. Terbukti, dalam kegiatan ini kurang lebih ada 7 komunitas yang mau bersinergi.” lanjut Cak Saleh.

Baca Juga: Jangan Pesimis, Tidak Akan Miskin Seseorang Jika Tekankan 5 Hal Ini dalam Fikiran Mereka, Anda Wajib Tau!

Baca Juga: Jangan Tunggu Nanti, Segera Lakukan 10 Hal Ini Untuk Bangun Keutuhan Keluarga Anda

Menurut Cak Saleh, Aksi ini adalah hasil swadaya dari para relawan tanpa ada campur tangan pemerintah.

“Ini full dana swadaya, tidak ada campur tangan pemerintah.” Tegasnya.

Dia juga berharap agar aksi ini bisa menjadi percontohan untuk seluruh masyarakat Sumenep dan menjadi salah satu usulan solusi untuk Pemerintah Kabupaten Sumenep untuk mengatasi banjir.

Baca Juga: Jangan Pesimis, Tidak Akan Miskin Seseorang Jika Tekankan 5 Hal Ini dalam Fikiran Mereka, Anda Wajib Tau!

Baca Juga: Jangan Tunggu Nanti, Segera Lakukan 10 Hal Ini Untuk Bangun Keutuhan Keluarga Anda

“Aksi ini adalah tawaran solusi dari kami untuk atasi banjir bagiPemerintah Sumenep yang berharap agar aksi ini bisa terus dilaksanakan di seluruh wilayah Sumenep.” ujarnya.***

 

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Tags

Terkini

Terpopuler