Resmi Ada Gencatan Senjata Konflik Timur Tengah, Harga Minyak Dunia Terpantau Turun

4 April 2022, 12:25 WIB
Ilustrasi kilang minyak. /pixabay/SatyaPrem/

LINGKAR KEDIRI – Ada kabar baik dari konflik bersenjata di Timur Tengah, telah ada pengumuman mengenai gencatan senjata.

Kabar ini disambut baik Uni Emirat Arab (UEA) dan juga Kelompok Houthi yang bersekutu dengan Iran, yang telah memerangi koalisi termasuk UEA di Yaman.

Diketahui, gencatan senjata ini ditengahi PBB di Yaman, kantor berita negara UEA WAM melaporkan pada Sabtu lalu, dilansir LingkarKediri dari laman ANTARA.

 Baca Juga: Barca Berhasil Naik ke Posisi 2 Klasemen La Liga, Berkat ‘Produk’ Super Ini Saat Lawan Sevilla

Gencatan senjata nasional adalah yang pertama selama bertahun-tahun dalam konflik tujuh tahun Yaman.

Hal ini akan memungkinkan impor bahan bakar ke daerah-daerah yang dikuasai Houthi dan beberapa penerbangan beroperasi dari bandara Sanaa, seorang utusan PBB mengatakan pada Jumat lalu.

 Baca Juga: Amalkan Dzikir Ini 1 Menit Memberatkan Timbangan Amal, Dicintai Allah, Terutama di Bulan Ramadhan

"Ini adalah ancaman terhadap pasokan, dan gencatan senjata akan mengurangi ancaman itu terhadap pasokan," kata Phil Flynn, seorang analis di Price Futures Group.

Untuk diketahui, harga minyak jatuh di awal perdagangan Asia pada Senin lalu.

Setelah Uni Emirat Arab dan kelompok Houthi yang bersekutu dengan Iran menyambut gencatan senjata yang akan menghentikan operasi militer di perbatasan Saudi-Yaman, mengurangi beberapa kekhawatiran tentang potensi masalah pasokan.

Baca Juga: Bupati Kediri Tak Ingin Produksi Pakaian Khas Dikuasi Pembatik Luar Daerah: Ini Peluang Emas

Kerugian awal minggu ini datang setelah harga minyak anjlok sekitar 13 persen minggu lalu, penurunan mingguan terbesar mereka dalam dua tahun.

Ketika Presiden AS Joe Biden mengumumkan pelepasan cadangan minyak AS terbesar yang pernah ada.

Minyak mentah berjangka Brent turun 1,01 dolar AS atau 1,0 persen, menjadi diperdagangkan di 103,38 dolar AS per barel pada pukul 22.23 GMT.

 Baca Juga: Inspirasi Menu Sahur Simpel, Tempe Kemangi dan Telur Balado, Bikin Keluarga Ketagihan Sahur di Rumah

Minyak mentah berjangka WTI melemah 84 sen atau 0,9 persen, menjadi diperdagangkan di 98,43 dolar AS per barel.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

Editor: Yulian Fahmi

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler