Sajian Makanan Khas Imlek dengan Berbagai Makna Baik dalam Setiap Santapannya

- 31 Januari 2021, 21:04 WIB
Ilustrasi kue Keranjang Imlek.
Ilustrasi kue Keranjang Imlek. /Instagram @susanbakingtools/
  1. Melon melambangkan kesehatan dan pekermbangan hidup
  2. Jeruk kumquat melambangkan emas dan kemakmuran
  3. Kelengkeng melambangkan banyak anak
  4. Buah leci melambangkan ikata keluarga yang kuat
  5. Semangka merah melambangkan kebahagiaan dan kejujuran
  6. Biji teratai melambangkan kesuburan
  7. Kacang tanah melambangkan panjang umur
  8. Kelapa kering atau kelapa segar melambangkan persatuan dan persahabatan
  9. Tea Leaf Egg

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Mata Kita Sering Nyeri, Simak Cara Penyembuhannya Juga, Anda Wajib Tau!

Telur yang direbus dengan kecap asin dan teh mempunyai rasa unik. Rasanya mirip dengan telur coklat dengan rasa yang manis dan gurih. Makna telur teh ini dipercaya akan mendatangkan kesuburan.

  1. Kuaci

Kuaci juga melambangkan kesuburan atau segera mendapatkan keturunan.

  1. Lapis Legit

Kue lapis legit melambangkan rezeki yang berlapis-lapis di tahun mendatang serta bisa merasakan hidup yang lebih manis atau legit.

  1. Ikan utuh

Dalam aksara tiongkok ikan dibaca sebagai “yu” yang dianggap sebagai simbol kelimpahan dan kemakmuran bagi orang yang memakannya. Selain itu ikan juga sebagai simbol tolak balak. Untuk sajian makanan khas Imlek di Indonesia biasanya memakai ikan bandeng karena melambangkan pelican bisnis, serta diyakini memberikan rezeki dan keberuntungan yang terus menerus.

Baca Juga: Jangan Remehkan Gejala Kesemutan, Bisa Jadi Ini Awal dari Penyakit Berbahaya Berikut Ini, Anda Wajib Tau!

  1. Ayam atau Bebek

Dalam perayaan imlek, ayam atau bebek disajikan utuh tanpa dipotong-potong dengan makna sebagai harapan agar keluarga tetap utuh, bersama dan bahagia. Selain itu ayam dan bebek menjadi simbol udara yang berarti kesetiaan dan ketaatan. Menurut tradisi tiongkok, ayam dan bebek diibaratkan memiliki sifat serakah, sehingga dengan menyantap dagingnya, orang akan terhindar dari sifat buruk tersebut.

  1. Daging Babi

Hidangan babi dipercaya membawa keberuntungan karena diibaratkan seperti kantong yang dapat menampung banyak rezeki. Seperti yang diketahui babi adalah hewan pemalas, dengan memakan babi saat Imlek diharapkan tidak akan menjadi pemalas.

Menurut kepercayaan turun temurun keluarga Tionghoa, makanan-makanan yang disajikan saat Imlek tersebut sebagai simbol pengharapan dan doa agar di tahun baru. Dengan pengharapan agar seluruh anggota keluarga dilimpahi kesehatan, keberutungan, keelamatan dan kesejahteraan.***

Halaman:

Editor: Erik Okta Nurdiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah