Odessa Diambang Kehancuran, Ukraina Selatan Kembali di Rudal Tentara Moskow Sehari Setelah Perayaan WW2

16 Mei 2022, 09:45 WIB
Rudal Kaliber 3M-54 Rusia terlihat dalam perjalanan ke Odessa.* /Twitter /UKikaski

LINGKAR KEDIRI – Operasi militer dan invasi yang dimulai oleh Rusia di Ukraina telah membawa banyak penderitaan.

Tangisan dari penduduk Ukraina terus terjadi setiap harinya, mereka dengan terpaksa harus merelakan bangunan mereka hancur terkena serangan yang ditembakkan oleh tentara Rusia.

Semenjak operasi militer dimulai oleh Rusia, pemerintah Ukraina telah menghimbau seluruh warga Ukraina untuk segera berlindung ke tempat yang lebih aman.

Baca Juga: Kabar Gembira! Akhirnya Sepak Bola Indonesia U23 Melaju ke Semifinal SEA Games 31

Serangan bertubi-tubi dari pasukan Rusia telah membuat banyak bangunan penting di Ukraina mengalami kerusakan yang sangat parah.

Bahkan sampai saat ini tentara Rusia masih terus melakukan serangan terhadap Ukraina sampai-sampai hal tersebut membuat warga negara itu hidup dalam ketidaktenangan.

Bahkan baru-baru ini dilaporkan bahwa Odessa, kota terpada di wilayah Ukraina selatan kembali di rudal oleh tentara Rusia usai Moskow menandai kemenangan Perang Dunia 2 atau WW2.

Dilansir dari Reuters, pada hari Selasa dikabarkan bahwa bangunan di Odessa hancur, sehari setelah pasukan Kremlin menyerang pelabuhan Ukraina selatan dengan rudal dan Presiden Rusia, Vladimir Putin memimpin perayaan yang menandai kemenangan Soviet atas Nazi Jerman dalam Perang Dunia Kedua.

Baca Juga: Niat Rusia untuk Melucuti Ukraina Terancam Gagal, Negara G7 Sepakat Sokong Bantuan Besar-besaran ke Zelensky

Sementara Presiden Vladimir Putin diam tentang rencana untuk setiap eskalasi di Ukraina, tidak ada kata menyerah dalam pertempuran dengan dorongan baru oleh pasukan Rusia pada hari Senin untuk mengalahkan pasukan Ukraina terakhir yang bertahan di pabrik baja di Mariupol yang hancur.

“Anda berjuang untuk Tanah Air, untuk masa depannya, sehingga tidak ada yang melupakan pelajaran dari Perang Dunia Kedua. Sehingga tidak ada tempat di dunia untuk algojo, pengejar dan Nazi,” kata Presiden Vladimir Putin.

Sementara, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, dalam pidatonya sendiri pada hari Senin, berjanji Ukraina akan menang.

“Pada Hari Kemenangan atas Nazisme, kami berjuang untuk kemenangan baru. Jalan menuju itu sulit, tetapi kami tidak ragu bahwa kami akan menang,” kata Presiden Volodymyr Zelensky.

Baca Juga: Menang Dramatis dari Chelsea Lewat Adu Penalti, Liverpool Jadi Juara FA Cup Musim Ini

Seperti diketahui bahwa dalam waktu terakhir ini, Rusia nampak sering melakukan serangan di wilayah Ukraina selatan, tepatnya di Odessa.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler