7 Negara Rentan Dijajah, Mulai Pasukan Militer Lemah hingga Tak Punya Pasukan Sama Sekali, Berikut Ulasannya

- 9 Oktober 2021, 07:18 WIB
Ilustrasi - Pasukan Militer
Ilustrasi - Pasukan Militer /Pixabay/Defence-Imagery/

LINGKAR KEDIRI Hampir semua negara termasuk Indonesia memiliki pasukan militer yang bertugas untuk menegakkan kedaulatan negara mempertahankan keutuhan wilayahnya.

Melindungi wilayah dan rakyat dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa dan Negara menjadi sebuah hal yang wajib dilakukan oleh pasukan militer.

Bagi banyak orang kekuatan militer adalah simbol ketertiban perlindungan dan keamanan wilayah meski.

Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta Hari Ini 8 Oktober 2021, Al Tiba-tiba Limbung, Andin Batalkan Acara Makan Malamnya?

Namun ada beberapa  negara yang berhasil menjaga keamanan rakyatnya tanpa memiliki kekuatan militer.

Negara-negara yang tidak memiliki kekuatan militer ini beberapa diantaranya mengandalkan pasukan polisi mereka dan yang lain melakukannya pada perjanjian internasional.

Berikut adalah 7 negara yang tidak memiliki kekuatan militer sendiri seperti dilansir Lingkar Kediri dari Channel YouTube Tetap Fokus dengan unggahan yang di upload pada 2 Oktober 2021.

Baca Juga: Dosa ini Tak Akan Terampuni Allah SWT Walaupun Telah Taubat, Berikut 5 Dosa Tersebut

1. Andorra

Andorra merupakan negara dengan populasi 85.000 orang, Negara ini tidak memiliki kekuatan militer sendiri meski mereka memiliki kepolisian nasional untuk menangani hukum di negara ini.

Karena memiliki kedekatan dengan Negara-negara besar, Andora berhasil membuat perjanjian dengan Spanyol dan Perancis hingga negara-negara ini bertanggung jawab atas perlindungan militer Andorra.

Baca Juga: Waspada, Inilah 5 Hal yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Virus Corona Varian Delta

2. Costarica

Costarica meski tidak memiliki kekuatan militer tetapi mereka sangat bangga dengan situasi Itu.

Bahkan setiap satu Desember di Costarica mereka merayakan hari penghapusan Angkatan Darat untuk memperingati keputusan yang diambil pada Tahun 1948 untuk tidak memiliki militer.

Setelah perang saudara, negara ini menggunakan pasukan polisi untuk tujuan pertahanan.

Baca Juga: Ini Tanda Kamu Tak Ada Ikatan Batin Meskipun Telah Lama Berpacaran, Ketahui Sejak Awal

3. Aruba

Aruba sudah menjadi negara terpisah dari kerajaan Belanda sejak tahun 1986 namun pertahanan negara ini tetap menjadi tanggung jawab Belanda.

Pelayanan keamanan nasional mereka memfokuskan energi mereka untuk memerangi kejahatan dan terorisme local.

4. Kepulauan Cook

Kepuluan ini dinamai Kapten James Cook, Negara yang berada di sebelah pulau di Pasifik Selatan ini memiliki perjanjian dengan Selandia baru dalam hal perlindungan mereka.

Negara kepulauan ini berada dalam asosiasi bebas dengan Selandia baru dan itu termasuk pertahanan mereka, bantuan pelindungan dapat di ajukan tetapi hanya atas permintaan negara itu.

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri 8 Oktober 2021: Kevin, Alya, Friska, dan Dewi Atur Strategi Hancurkan Dewa

  1. Curacao

Orang-orang Pulau Curacao memilih untuk menjadi negara dengan pemerintahan sendiri dalam kerajaan Belanda.

Pada tahun 2009 tetapi itu tidak mencegah Belanda untuk mengambil alih perlindungan Pulau itu ia menambahkan penjaga pantai Karibia.

Belanda juga memberikan keamanan maritim untuk Curacao.

6. Greenland

Secara geografis Greenland adalah bagian dari Amerika Utara tetapi sebenarnya itu adalah wilayah Denmark.

Pada tahun 2009, Greenland mengesahkan undang-undang pemerintahan sendiri akan tetapi danmark terus memiliki kendali atas beberapa bidang kebijakan termasuk pertahanan pulau ini oleh karena itu Greenland tidak memiliki kekuatan militer sendiri.

Baca Juga: Mata Bengkak Setelah Menangis? Ini Dia 6 Tips Menghilangkan Mata Bengkak yang Wajib Kamu Coba

7. Liechtenstein

Liechtenstein merupakan sebuah negara kecil yang tidak dapat menanggung biaya kekuatan militer.

Hal tersebut membuat mereka menghapusnya pada tahun 1868 dan tidak memilikinya, sejak saat itu pasukan polisi nasional mereka bekerjasama dengan kekuatan militer Austria dan Swiss tetangga mereka negara ini juga memiliki ketentuan untuk pembentukan tentara jika terjadi perang.

Itulah beberapa Negara yang tidak memilki pasukan militer, meski sebenarnya pasukan militer sangat penting bagi keamanan Negara namun tidak menjadi masalah selama Negara tersebut tidak mendapatkan masalah atau ancaman Negara lain.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: YouTube Tetap Fokus


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x