China Tembakkan Rudal untuk Peringatkan Amerika Serikat

- 28 Agustus 2020, 09:37 WIB
China tembakkan rudal peringatkan Amerika Serikat
China tembakkan rudal peringatkan Amerika Serikat /Greg Baker

LINGKAR KEDIRI - Akhirnya Tiongkok menembakkan dua rudal, salah satunya dijuluki 'pembunuh kapal induk' ke Laut China Selatan.

Penembakan rudal ini dimaksudkan sebagai peringatan kepada Amerika Serikat di tengah sengketa jalur laut.

Beijing menembakkan satu rudal balistik jarak menengah, DF-26B, dari provinsi Qinghai dan rudal balistik jarak menengah lainnya, DF-21D, dari provinsi Zhejiang pada Rabu, 26 Agustus 2020 sebagai tanggapan terhadap pesawat mata-mata AS yang terbang di zona terlarang.

Baca Juga: Inilah Catatan Peristiwa Penting pada Bulan Muharram di Masa Kenabian

Mengutip Pikiran-Rakyat.com dalam "Tiongkok Tembakkan Rudal 'Pembunuh Kapal Induk' sebagai Peringatan ke AS"

Menanggapi hal itu, Mark Esper, kepala pertahanan AS, mengatakan Tiongkok berulang kali gagal memenuhi janji untuk mematuhi hukum internasional.

Kedua rudal itu dilaporkan ditembakkan ke arah daerah antara provinsi Hainan dan Kepulauan Paracel yang mengalami sengketa.

Sebelumnya dilaporkan bahwa sebuah pesawat mata-mata U-2 AS dilaporkan memasuki "zona larangan terbang" yang dituduh Tiongkok tanpa izin selama latihan angkatan laut langsung yang dilakukan oleh militernya di Laut Bohai di lepas pantai utara.

Baca Juga: Kabar Istana, Juru bicara Presiden Sebut Tidak Ada Rencana Perombakan Kabinet

Halaman:

Editor: Haniv Avivu

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x