Ingin Panjang Umur dan Lapang Rejeki, ini Amalan yang Harus Dilakukan

- 18 November 2020, 06:27 WIB
Ilustrasi Silaturahmi. Silaturahmi dalam ajaran Islam merupakan amalan yang bisa memperpanjang umur dan melapangkan Rejeki
Ilustrasi Silaturahmi. Silaturahmi dalam ajaran Islam merupakan amalan yang bisa memperpanjang umur dan melapangkan Rejeki /Pixabay

 

LINGKAR KEDIRI – Panjang umur dan lapang rizki adalah dambaan bagi setiap orang. Dengan panjang umur dan tubuh yang bugar, seseorang dapat memperpanjang syukur dan ibadahnya kepada Allah SWT.

Umur yang panjang akan terlengkapi dengan anugerah kelapangan rizki.

Kedua hal tersebut menjadi faktor pendukung hidup bahagia di dunia dan kelak di akhirat.

Baca Juga: Simak Prakiraan Cuaca di Jawa Timur Hari Ini,Rabu,18 November 2020: Pagi Berkabut di Beberapa Tempat

Dalam sebuah hadis sahih, Nabi Muhammad SAW bersabda, yang artinya:

“Diriwayatkan dari Ibnu Sihab  (dimana) telah menginformasikan padaku Anas bin Malik RA., bahwa Rasulullah SAW bersabda: Barangsiapa yang suka diluaskan rezekinya dan dipanjangkan (sisa) umurnya, maka sambunglah (tali) kerabatnya,” (HR. Bukhari no. 2043 dan Muslim no. 6476)

Hadis tersebut menunjukkan bahwa Islam menjunjung tinggi nilai persaudaraan (silaturahmi) sesama manusia sebagai makhluk Allah SWT.

Baca Juga: Kapolda Jatim Ditempatkan Sebagai Kapolda Metro Jaya, Lemkapi Menilai ini Langkah Tepat

Silaturahmi dalam hadis tersebut berdampak positif bagi kehidupan manusia, yaitu memperluas rizki dan memperpanjang umur.

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: Muhammadiyah.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x