Lika-liku Kasus Subang, Yosef dan Yoris Diisukan Ditangkap Polisi, Indra Zainal Beri Keterangan Ini

15 April 2022, 08:30 WIB
Indra Zainal Kepala Desa Jalancagak, Subang yang juga merupakan kerabat korban kasus pembunuh ibu dan anak di Suban saat melakukan video call dengan Yosef dan Yoris yang diisukan ditangkap Polda Jabar. /Tangkapan Layar / Youtube Indra Zainal Chanel/

 

 

LINGKAR KEDIRI – Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang dengan korban Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu hingga saat ini masih belum terungkap.

Dalam mengungkap kasus pembunuhan di Jalancagak Subang ini pihak kepolisian telah melibatkan ratusan orang saksi untuk dimintai keterangan.

Namun keterangan dari para saksi-saksi tersebut masih belum ada yang bisa mengerucut dan memberatkan pelaku.

 Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta 14 April 2022: Nino Terlihat Bingung, Amar Mahendra Pastikan Reyna Akan Menerimanya

Terlebih dalam kasus Subang ini, pihak kepolisian juga masih belum mendapatkan dua alat bukti kuat, yang mana satu hal ini sangat perlu untuk segera ditemukan dalam mengungkap pelaku.

Sehingga dengan begitu pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan demi mengungkap motif dan juga pelaku di kasus pembunuhan Subang.

Menanti pihak kepolisian mengungkap kasus Subang, belum lama ini Yosef dan Yoris dikabarkan ditangkap.

Seperti diketahui Yoris dan Yosef merupakan saksi dari keluarga korban yang turut diperiksa dalam mengungkap kasus pembunuhan di Subang ini.

 Baca Juga: Pasukan Militer Ukraina Semakin Kuat, Moskow Dalam Masalah Besar, Kremlin: Kami Mengalami Kerugian

Yang mana kedua saksi tersebut sering diperiksa oleh penyidik dan turut dicurigai oleh masyarakat bahwa mereka terlibat dalam perkara di Subang ini.

Walau diisukan ditangkap, hingga saat ini pihak kepolisian masih belum merilis nama dari saksi yang statusnya dinaikan menjadi tersangka.

Di sisi lain, Indra Zainal, Kades Jalancagak sekaligus keluarga dari korban ini juga turut menanggapi isu bahwa Yosef dan Yoris di tangkap.

Dilansir dari kanal YouTube Indra Zainal Chanel pada 8 April, untuk mengetahui apakah isu ditangkapnya Yosef dan Yori itu benar, Indra Zainal langsung menghubungi mereka.

 Baca Juga: Sinetron Ikatan Cinta 14 April 2022: Nino Terlihat Bingung, Amar Mahendra Pastikan Reyna Akan Menerimanya

Melalui video call, Indra Zainal mengubungi Yosef dan Yoris.

Rupanya dalam video call tersebut, Yosef tengah bermain golf, sedangkan Yoris sedang berada di rumahnya.

Dengan begitu, Indra Zainal mengatakan bahwa informasi yang mengatakan bahwa Yosef dan Yoris ditangkap merupakan berita hoak.

“Ada Pak Yosef lagi main golf, dan A yoris ada, semua berita yang beredar terkait penangkapan Pak Yosef dan A Yoris itu hoaks,” kata Indra Zainal.

Dari hal tersebut, Indra Zainal juga meminta kepada semua content creator untuk tidak membuat konten yang merugikan orang lain semacam itu, lantaran bisa mencemarkan nama baik seseorang.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler