Polemik Kasus Subang, Diduga Tempat Pelaku Membakar Barang Bukti Berupa Baju Kotak-kotak Milik Amel Ditemukan

- 19 Mei 2022, 10:30 WIB
Amalia Mustika Ratu alias Amel  (kiri) dan Tuti Suhartini  (kanan) yang menjadi korban tewas kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang pada 18 Agustus  2021 lalu.  Sebelum tewas, Amel  melakukan perlawanan lalu dipukul dengan benda tumpul.
Amalia Mustika Ratu alias Amel (kiri) dan Tuti Suhartini (kanan) yang menjadi korban tewas kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang pada 18 Agustus 2021 lalu. Sebelum tewas, Amel melakukan perlawanan lalu dipukul dengan benda tumpul. /Instagram/

LINGKAR KEDIRI – Kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang dengan korban Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu sampai saat ini masih belum terungkap.

Pembunuhan di Jalancagak Subang ini telah berjalan sembilan bulan, namun penyidik kepolisian Polda Jabar belum juga menemukan siapa pelakunya.

Lamanya kasus pembunuhan di Subang ini terungkap juga membuat tak sedikit netizen meragukan kinerja dari pihak kepolisian Polda Jabar.

Baca Juga: SEA Games 31 Pertandingan Tak Bisa Diprediksi, Pelatih Park: Siapapun Lawannya Kita Hadapi

Bahkan jika kasus Subang ini tidak terungkap, maka kepercayaan masyarakat kepada pihak kepolisian akan dipertaruhkan.

Sehingga dengan begitu, pihak kepolisian Polda Jabar perlu dengan segera untuk menuntaskan perkara di Jalancagak Subang ini.

Hingga saat ini pihak kepolisian juga masih terus menyelidiki kasus ini untuk segera mengungkap pelaku dan juga motif pembunuhan terhadap Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu.

Dilansir dari kanal YouTube Fredy Sudaryanto Sport, analis kasus Subang ini mengatakan bahwa dirinya menemukan lokasi tempat pelaku membakar barang bukti berupa baju kotak-kotak milik Amalia Mustika Ratu (Amel).

Pencarian tersebut dilakukan oleh Fredy Sudaryanto sesuai dengan petunjuk yang diungkap oleh Bang Cecep dari kanal YouTube Sebelum Pukul Tiga.

Halaman:

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x