Hendak Berhenti dari Kecanduan Film Porno? Simak Obatnya Berdasarkan Ustadz Adi Hidayat

18 September 2021, 15:40 WIB
Hendak Berhenti Dari Kecanduan Film Porno? Simak Obatnya Berdasarkan Ustadz Adi Hidayat /Adi Hidayat Official

LINGKAR KEDIRI – Kemajuan teknologi dan cepatnya persebaran informasi membuat semua hal mudah didapat, termasuk tontonan yang tidak baik untuk dilihat.

Hal ini lantaran mudahnya akses ke internet yang saat ini menjadi kebutuhan utama setiap insan manusia, membuat seseorang mudah sekali mengakses video porno.

Semakin lama menonton video tersebut ini, tentu saja membuat diri kecanduan, sehingga tidak bisa berhenti untuk menikmatinya.

Baca Juga: Diduga Fitnah Atta Halilintar, Youtuber Savas Fresh Diciduk Polisi

Kecanduan menonton film porno ini sebenarnya memiliki dampak bagi kesehatan dan psikologi seseorang. Salah satu dampak sering menonton film porno adalah bisa berkurangnya daya ingat.

Namun, jika kalian ingin berhenti dari kecanduan film porno, berikut obatnya berdasar penjelasan Ustadz Adi Hidayat, dilansir LingkarKediri.pikiran-rakyat dari Portal Jember.

“Jika terinfeksi dengan nilai-nilai keburukan, maka kasusnya adalah kembalikan ke Qur’an surah ke 4, An-Nisa ayat 17 sampai dengan ke 18 dikenal dengan taubat namanya” jelas Ustadz Adi Hidayat.

Baca Juga: Terungkap! Segini Tarif Endorse Sosial Media Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Taubat ini berlaku bagi orang-orang yang terinfeksi dengan keburukan, karena taubat sendiri artinya kembali kepada nlai-nilai kebaikan dengan cara meninggalkan perilaku buruk yang dikerjakan.

Dapat dikatakan jika kalian sudah taubat, jadi kalian sendiri sudah paham dengan benar apa yang kalian lakukan adalah kegiatan yang tidak baik, dan melenceng dari nilai-nilai kebaikan.

Saat seseorang melakukan maksiat melalui mata yaitu menonton hal yang tidak baik, maka akan berpengaruh kepada kehidupannya.

Baca Juga: Polri Tegaskan Pengamanan Nakes Terkait Bentrokan dengan KKB di Papua, IDI: Pemerintah Harus Jamin Itu Semua

Menurut Ustadz Adi Hidayat, ia pernah berdiskusi dengan salah satu temannya yang kuliah di jurusan Neuro Scientific di Kanada.

“Pornografi itu begitu seseorang kemudian menggunakan fungsi pandangannya untuk melihat tayangan seperti itu, itu langsung merusak fungsi otaknya. Dia masuk tuh, menginfeksi kadang-kadang candunya lebih besar daripada narkoba” ungkapnya.

Ternyata selain narkoba, pronografi adalah hal yang paling berbahaya, dan dampak dari menonton film porno tidak main-main, hal ini bisa merusak berbagai aspek kehidupan dan yang paling parah adalah fungsi otaknya.

Baca Juga: Tak Hanya Mempercantik Halaman, Ini Manfaat Luar Biasa Tanaman Lidah Mertua yang Perlu Anda Ketahui

“Makanya kalau orang nggak pernah melihat tiba-tiba melihat seperti itu, itu bayangannya lama, di bagian otaknya tuh” tambahnya.

Perilaku seseorang yang kecanduan film porno biasanya juga buruk, hingga berpengaruh pada pola hidup, tubuh dan lain sebagainya.

Ustadz Adi Hidayat menganjurkan untuk meninggalkan itu semua dengan cara bertaubat, seperti yang sudah dijelaskan tadi.

“Sesali akui salah, sesali itu, kemudian tinggalkan. Dan cara meninggalkannya dengan ganti yang lebih baik. Pandang yang baik-baik. Awas, kalau orang terbiasa melihat yang halal maka yang haram akan alergi” ungkap ustadz yang biasa disapa UAH tersebut.

Untuk diketahui, saat seseorang sudah terbiasa melihat yang haram seperti istri orang misalnya, maka melihat istri sendiri rasanya tidak enak.

“Makanya kalau orang melihat yang halal itu bagus, yang haram itu sulit” tegasnya.

Semoga kita terus dihindarkan dari hal-hal buruk dan dilancarkan melakukan amalan nilai-nilai yang baik.

Disclaimer: Artikel ini pernah tayang sebelumnya di portaljember.pikiran-rakyat.com dengan judul ”Ingin Berhenti Dari Kecanduan Film Porno? Ini Obatnya Menurut Ustadz Adi Hidayat”.***

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Portal Jember

Tags

Terkini

Terpopuler