Waspada Gula Darah Tinggi, Simak 6 Tanda yang Dialami pada Kaki, Salah Satunya Sering Mati Rasa

2 April 2022, 15:30 WIB
Ilustrasi seseorang mengukur tekanan darah, 6 tanda gula darah tinggi yang perlu diwaspadai, salah satunya mati rasa /kalhh/pixabay

 

 

LINGKAR KEDIRI – Gula darah tinggi dapat menimbulkan sejumlah sensasi pada bagian tubuh, salah satunya pada kaki. 

Diabetes dapat menimbulkan gejala pada kaki dengan tiga cara, yakni pembuluh darah, saraf, dan infeksi.

Dilansir dari kanal Youtube Emasuperr, berikut adalah sejumlah tanda pada kaki saat gula darah tinggi:

 Baca Juga: Bursa Transfer, Bintang Liverpool Ini Disebut Siap Mendarat di Tempat Baru, MU Gencar Negosiasi Pochettino?

Telapak Kaki Terasa Panas atau Dingin

Rusaknya saraf dapat memengaruhi rasa pada kaki, terutama pada telapak kaki.

Biasanya, orang dengan gula darah tidak terkontrol akan merasakan telapak kakinya panas atau bahkan dingin sehingga sering menggunakan kaos kaki.

Kaki Terasa Nyeri Seperti Ditusuk-tusuk

Saraf tidak hanya mengontrol rasa panas dan dingin, tapi juga rasa nyeri.

Ketika diabetes neuropati menyerang saraf yang memengaruhi rasa nyeri, biasanya penderita diaetes merasakan kaki seperti disayat.

Ketika berjalan, tak jarang penderita merasa kaki seperti ditusuk paku dan sangat tidak nyaman.

Kaki Mati Rasa

Gula darah yang terlalu tinggi terkadang juga menghalangi saraf nyeri sehingga kaki terasa mati rasa.

Gejala yang terlihat, saat penderita diabetes berjalan atau menginjak sesuatu mereka tidak merassakan nyeri sama sekali.

Hal tersebut tentunya dapat meningkatkan risiko terluka pada penderita diabetes.

 Baca Juga: Detik-detik Diumumkan Pelaku, Sosok Ini Disebut Masuk TKP saat Tuti dan Amel di Makamkan, Siapakah Dia?

Kaki Kesemutan dan Kram

Efek dari penyakit arteri perifer atau penyempitan pembuluh darah arteri pada kaki dapat menimbulkan kesemutan dan kram sepanjang hari, meski dibuat berjalan atau tidur.

Gejala kesemutan dan kram biasanya mulai menghilang ketika gula darah stabil kembali.

Kaki Kapalan

Penumpukan jaringan pada telapak kaki sering terjadi pada penderita diabetes.

Akibat kaki mati rasa dan sering berjalan tanpa alas kaki, dapat meningkatkan munculnya kaki kapalan.

Kulit Kaki Menjadi Kering dan Pecah – pecah

Kerusakan saraf juga berpengaruh pada kelenjar keringat di area kaki.

Biasanya kulit kaki penderita diabetes terasa kering dan bersisik. Hal ini merupakan akibat dari kerusakan saraf pada kelenjar keringat yang menurunkan produksi keringat di kaki.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***      

 

 

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler