Kesalahan Masa Muda yang Akan Membuat Hidupmu Hancur, Hindari Sekarang Juga

- 27 September 2021, 16:25 WIB
Ilustrasi pergaulan masa muda
Ilustrasi pergaulan masa muda /Pexels/ Ivan Samkov

 

LINGKAR KEDIRI – Masa muda adalah masa yang sangat menyenangkan bagi sebagian orang.

Masa muda juga menjadi masa yang akan dikenang di kemudian hari, tapi apa jadinya jika masa muda diisi dengan hal-hal yang justru akan merusak hidup?

Ini dia kesalahan masa muda yang akan merusak hidupmu, dikutip Lingkar Kediri dari Instagram @arsipsehat seperti berikut.

Baca Juga: Vanuatu Ungkit Lagi Isu Papua di Sidang Majelis Umum PBB, Sindy: Mereka Gagal Menyoroti Tindakan Tak Manusiawi

1. Sering menyepelekan hal kecil.

Jangan pernah membiasakan diri untuk menyempelekan hal-hal kecil. Padahal, sesuatu yang besar awalnya selalu di mulai lewat hal-hal kecil.

Meski tampak sederhana, sesuatu yang kecil tadi bisa mengiringmu kepada tugas yang lebih besar.

Jadi, jangan anggap remeh tugas-tugas kecil yang diberikan padamu. Belajarlah setia pada perkara kecil.

Baca Juga: Prediksi One Piece 1027, Rekap Cerita dan Jadwal Rilis: Momo Menghadang Pulau Terbang Onigashima

2. Menjalani hidup dengan gengsi.

Anak muda masa kini sering mementingkan gengsi. Contohnya, makan siang di cafe terkenal karena malu kalau makan di tempat biasa atau menikmati segelas kopi dengan harga selangit untuk pamer di media sosial.

Akibatnya, mereka harus menanggung kerugian karena lebih memilih gengsi daripada jujur pada diri sendiri.

Baca Juga: Sempat Termakan Hoaks, Kini Ribuan Pedagang Kabupaten Bandung Barat Justru Antusias Divaksin Covid-19

3. Tidak berani mencoba hal baru.

Hidup ini selalu begerak dan penuh perubahan. Sebentar saja kamu terlena akan membuatmu tertinggal jauh.

Sayangnya, banyak yang memilih diam daripada mencoba hal baru. Semua bersumber dari satu rasa, yaitu takut gagal.

Padahal selagi muda, kamu harus sering menguji diri sendiri untuk mengetahui sampai mana potensimu.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kesehatan Besok 28 September 2021, Scorpio Waktunya Istirahat, Capricorn Saatnya Meditasi

4. Mengabaikan kritikan dan saran.

Anak muda jaman sekarang memang penuh semangat tapi juga disisipi rasa egois yang tinggi. Harga diri membuat mereka menulikan telinga akan kritik dan menganggap remeh saran.

Padahal anak muda butuh dampingan orang-orang sekitar untuk membentuk karakter diri, salah satunya lewat kritikan dan saran.

Baca Juga: Selamat Ulang Tahun! Google Hari Ini Telah Berusia 23 Tahun, Bergabunglah dengan Perburuan Harta Karun

5. Menyukai jalan pintas dari pada belajar.

Kesalahan di masa muda yang terakhir adalah banyak anak muda yang menyukai jalan pintas daripada belajar dari nol.

Berjalan dari bawah memang melelahkan, namun kamu akan melewati berbagai proses yang dapat membuat mental kamu jadi kuat dan tahan banting.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: Instagram @arsipsehat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah