Kekayaan Naik Disaat Pandemi? Inilah Daftar Pejabat Menurut Data KPK

17 September 2021, 16:35 WIB
Harta naik saat pandemi /Benardy Ferdiansyah/Antara

LINGKAR KEDIRI - Kenaikan harta kekayaan pribadi dialami beberapa pejabat pemerintahan selama setahun terakhir di masa pandemi Covid-19. 

Dalam hal ini diketahui dalam Laporan Harta Kekayaaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang diumumkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam periode 2019 sampai 2020.

KPK menyampaikan terdapat kenaikan harta kekayaan pejabat hingga 70,3 persen dimasa Pandemi bersama dengan Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK yang melakukan analisa terhadap laporan LHKPN. 

Baca Juga: Bersiaplah Weton Ini Akan Sukses dan Kaya Raya di Usia Tua Menurut Primbon Jawa, Kamu Salah Satunya

Penurunan harta kekayaan secara drastis pun ada selama setahun ini dimasa Pandemi.

Menurut KPK pejabat tersebut ialah Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Pendidikan Kebudayaan dan Ristek Nadiem Anwar Makarim dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. 

Pejabat yang mengalami kenaikan harta kekayaan saat pandemi diantaranya:

1. Presiden Joko Widodo

Total harta kekayaan yang terakhir kali dilaporkan Jokowi ke KPK pada 12 Maret 2021 adalah Rp63.616.935.818 kenaikan drastis dari laporan terakhir besarannya ialah Rp54.718.200.893.

2. Prabowo Subianto

Menteri Pertahanan Prabowo dalam laporan tertanggal 27 Maret 2021, tercatat mempunyai harta senilai total Rp2.029.339.519.335, sementara dalam laporan sebelumnya pada tanggal 23 Januari 2020 prabowo mempunyai harta kekayaan senilai Rp2.005.956.560.835.

3. Yaqut Cholil Qoumas

Menteri Agama Yaqut melaporkan total kekayaan tanggal 31 Maret 2021 yang mencapai Rp11.158.093.639 kenaikan drastis kekayaannya terlihat saat terakhir laporan ke KPK senilai Rp936.396.000 pada 19 Juni 2019 tercatat ia juga pernah menjadi anggota DPR RI periode 2014-2019.

4. Luhut Binsar Pandjaitan

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan Dalam laporan pada tanggal 1 Mei 2020 Rp677.440.505.710 kenaikan harta kekayaan secara signifikan dialami Luhut pada laporan terakhirnya pada tanggal 24 Maret 2021 senilai Rp745.188.108.997

5. Sakti Wahyu Trenggono 

Laporan harta kekayaan Menteri Kelautan dan Perikanan ini  pada tanggal 18 Maret 2021 mempunyai harta keseluruhan Rp2.428.784.082.979 dari sebelumnya memiliki harta yang dilaporkan kala itu senilai Rp1.947.253.281.442, pada 16 Januari 2020.***

Editor: Haniv Avivu

Tags

Terkini

Terpopuler