Surya Paloh Dinyatakan Positif Covid-19, Begini Kondisinya Sekarang

- 24 November 2020, 17:22 WIB
Ketua Umum Partai NaDem Surya Paloh positif terpapar Covid-19.
Ketua Umum Partai NaDem Surya Paloh positif terpapar Covid-19. /Instagram.com/@suryapaloh.id

LINGKAR KEDIRISurya Paloh saat ini tengah dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta setelah dikonfirmasi positif COVID-19.

Ketua Umum Partai Nasdem tersebut saat ini dalam keadaan baik dan stabil. “Kondisi Ketum Nasdem positif (COVID-19). Namun, kondisinya dalam keadaan baik dan stabil,” kata Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPP Partai Nasdem, Charles Meikyansah, seperti dikutip Lingkar Kediri dari ANTARA.

Charles mengatakan, saat ini Surya Paloh sedang menjalani observasi dan perawatan di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta. “Mohon do’a kita semua untuk kesembuhan beliau,” kata Anggota Komisi IV DPR RI tersebut.

Baca Juga: Seleksi PPPK Dibuka Awal 2021, Batas Pemberkasan Guru Honorer dan Alumni PPG hingga Akhir Desember

Baca Juga: Pencairan Pekan Ini, Subsisi Gaji Guru Honorer PTK dan GTK Dapat Dicek Melalui PDDikti dan Laman ini 

Kabar Surya Paloh positif COVID-19 ini menunjukkan bahwa COVID-19 mampu menginfeksi siapapun tanpa pandang bulu.

Diketahui, Surya Paloh dirawat di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta sejak 17 November 2020, yang saat itu Surya Paloh dikabarkan terkena demam berdarah.***

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x