Catat! Berikut Jadwal Lengkap Libur Akhir Tahun 2020 usai Resmi Dipangkas 3 Hari

- 1 Desember 2020, 21:25 WIB
Dipangkas! Jadwal Libur Akir Tahun dan Cuti Bersama 2020, Cek Di Sini.
Dipangkas! Jadwal Libur Akir Tahun dan Cuti Bersama 2020, Cek Di Sini. /Pixabay/eliza28diamonds

Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri PAN-RB, Menag dan Menaker yang diputuskan bula April lalu, seharusnya ada empat hari libur tambahan pada 28 hingga 31 Desember, sebagai hari cuti bersama pengganti Lebaran dan Idul Fitri tahun ini.

Namun, berdasarkan SKB terbaru, libur pengganti cuti bersama Idul Fitri 2020 hanya pada 31 Desember saja, dilanjutkan dengan hari libur nasional pada 1 Januari 2021.

Menko PMK, Muhadjir juga menegaskan bahwa tidak ada ganti pemangkasan hari libur yang telah ditetapkan di kemudian hari.

Baca Juga: Polisi Telah Siapkan ‘Raisa’, Namun Habib Rizieq Belum Datang Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya

"Dikurangi berarti tidak akan diganti. Dipangkas, dikurangi jadi tidak akan diganti," ucap Muhadjir.

Ia mengatakan, SKB tiga menteri yang terbaru ini akan segera ditandatangani kemudian hari.

Sebelumnya, Keputusan Presiden (Keppres) No.17 Tahun 2020 tentang Cuti Bersama Pegawai Aparatur Sipil Negara Tahun 2020 yang memutuskan hari libur 28 hingga 31 Desember adalah sebagai pengganti hari libur cuti bersama Lebara dan Idul Fitri 2020.

Baca Juga: Ungkap Monopoli Ekspor Lobster Rp10,8 T, Effendi Gazali: Begitu Kuatnya Sindikat ini

Keppres tersebut juga mengatur tentang cuti bersama Hari Raya Natal yang dilakukan pada 24 Desember 2020.

Jadwal Hari Libur dan Cuti Bersama Desember 2020 usai revisi:

Halaman:

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x