Setelah Eks Pejabat BIG dipanggil KPK, Kini Muncul 4 Saksi Lain Terkait Korupsi Pengadaan Citra Sate

- 11 Desember 2020, 20:08 WIB
Gedung KPK Jakarta
Gedung KPK Jakarta /galamedianews

LINGKAR KEDIRI - Komisi Pemberantasan Korupsi terus melakukan penyelidikan terkait kasus korupsi pengadaan Citra Satelit Resolusi Tinggi (CSRT). Saat ini, KPK memanggil empat saksi yang berkaitan dengan kasus tersebut, pada Jumat, 11 Desember 2020.

Dilansir dari Antara, sebelumnya, KPK telah mengusut dugaan korupsi pengadaan CSRT yang dilakukan oleh Badan Informasi Geospasial (BIG) yang bekerjasama dengan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) tahun 2015.

KPK mulai melakukan penyidikan dugaan korupsi tersebut pada Selasa, 8 Desember 2020. Juga, saat itu, KPK masih belum bisa menetapkan siapa pihak-pihak yang terlibat dalam kasus tersebut.

Baca Juga: Pengacara Habib Rizieq Minta Surat Panggilan, Polda Metro: Tidak Ada Lagi, Langsung Tangkap!

Lalu pada Kamis, 10 Desember 2020, KPK mulai melakukan pemanggilan terhadap dua mantan pejabat BIG.

Dua mantan pejabat tersebut yaitu Mantan Deputi Bidang Informasi Geospasial Dasar (IGD) BIG 2014-2019, Dody Sukmayadi (DS), dan Sekretaris Utama BIG 2014-2019, Titiek Suparwati (TS).

Belum diketahui status apa yang akan ditetapkan kepada dua mantan pejabat BIG tersebut, KPK kembali memanggil empat saksi dari dugaan korupsi pengadaan CSRT tersebut, pada Jumat, 11 Desember 2020.

Baca Juga: Cara Cek Daftar Penerima Bantuan Program Indonesia Pintar, Cukup Login pip.kemdikbud.go.id

“Hari ini, pemeriksaan saksi untuk perkara tindak pidana korupsi pengadaan Citra Satelit Resolusi Tinggi (CSRT) pada Badan Informasi Geospasial (BIG) bekerja sama dengan LAPAN tahun 2015 di kantor KPK,”Ujar Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya di Jakarta, dikutip dari Antara.

Halaman:

Editor: Erik Okta Nurdiansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah