Peringatan Dini BMKG, Berikut Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat Disertai Kilat dan Angin Kencang Hari ini

- 15 April 2021, 14:39 WIB
Ilustrasi cuaca buruk.
Ilustrasi cuaca buruk. /Pixabay/

 

LINGKAR KEDIRI - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini mengenai cuaca hari ini, Kamis 15 April 2021.

BMKG menyebutkan mengenai potensi adanya hujan lebat disertai kilat dan angin kencang di sebagian besar wilayah di Indonesia.

Adapun wilayah yang diprakirakan akan mengalami hujan lebat disertai kilat dan angin kencang, antara lain Aceh, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Bali, Bangka Belitung, Bengkulu, Gorontalo, dan Jambi.

Baca Juga: Usai Adanya Insentif PPnBM, Penjualan Mobil Meningkat Tajam 72,6 Persen pada Maret 2021

Selain itu Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara , Lampung, Maluku, Maluku Utara, Papua Barat, Riau, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, dan Sumatera Utara.

Sementara itu, khusus di wilayah DKI Jakarta, BMKG mengingatkan agar masyarakat dapat waspada mengenai potensi hujan lebat disertai kilat di sejumlah wilayah, yakni Jakarta Barat, Jakarta Timur, dan Jakarta Selatan, pada siang menjelang malam.

Kemudian untuk di wilayah Jawa Barat, hujan disertai kilat dan angin kencang berpotensi terjadi di Kota dan Kabupaten Bogor, Depok, Kota/Kabupaten Bekasi, Sukabumi, Cianjur, Purwakarta, Bandung Raya, Karawang, Subang, Indramayu, Garut, Sumedang, Cirebon, Tasikmalaya Majalengka, Kuningan, dan Ciamis.

Baca Juga: Roger Danuarta Akui Sembunyikan Handphone Khusus dari Cut Meyriska, Ternyata Untuk Hubungi Sosok ini

Selain itu, BMKG juga mengingatkan kepada masyarakat agar mewaspadai gelombang tinggi hingga mencapai enam meter yang berpotensi terjadi di perairan Samudra Pasifik uatara Papua dan Papua Barat.

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x