TNI AU Sampaikan Permintaan Maaf Atas Insiden Anggotanya yang Viral Injak Kepala Warga di Merauke

- 28 Juli 2021, 13:10 WIB
Viral Oknum Anggota Pomau Injak Kepala Warga di Merauke, TNI AU Minta Maaf dan Tahan yang Bersangkutan/Twitter @VeronicaKoman/@_TNIAU
Viral Oknum Anggota Pomau Injak Kepala Warga di Merauke, TNI AU Minta Maaf dan Tahan yang Bersangkutan/Twitter @VeronicaKoman/@_TNIAU /

LINGKAR KEDIRI – Belakangan ini viral sebuah video yang menunjukkan oknum dua anggota TNI AU Pomau Lanud J.A Dimara Merauke yang diduga melakukan penganiayaan terhadap warga Merauke.

Dalam video yang beredar di media sosial dan Watshapp tersebut memperlihatkan dua oknum TNI AU sedang mengamankan seorang pria dan salah satu anggota TNI menginjak kepala pria tersebut.

Kejadian tersebut sontak viral di media sosial dan menjadi perbincangan netizen tidak sedikit yang menganggap hal itu merupakan tindakan penganiayaan yang tidak semestinya dilakukan anggota TNI.

Baca Juga: Kepala SKK Migas Ungkap Kinerja Industri Hulu Migas Semester I 2021 Hasilkan Penerimaan Negara Rp96,7 Trilliun

Melansir dari Twiiter @_TNIAU, mengunggah informasi yang melampirkan postingan terkait kejadian, dan TNI AU yang menanggapi insiden tersebut serta menyampaikan penyesalan dan permintaan maaf.

Insiden yang diawali oleh keributan seorang warga yang diduga mabuk dengan pemilik warung, dan melibatkan dua anggota Pomau yang bermaksud melerai, kini dalam penanganan petugas Lanud J.A Dimara Merauke.

Kedua oknum anggota Pomau kini sudah ditahan dan dalam pengawasan Komandan Lanud J.A Dimara Merauke dan proses penyidikan sedang dilakukan. TNI tidak segan untuk menghukum sesuai tingkat kesalahan.

Baca Juga: Cek Fakta: Warga Heboh Sebut Vaksin Sinovac Tidak Manjur, Berikut Fakta Sebenarnya!

Kassau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo sangat menyesalkan dan meminta maaf atas tindakan yang dilakukan dua oknum anggota Lanud J.A Dimara Merauke, terhadap warga tersebut,

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Twitter @_TNIAU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x