Tagar #JokowiKabur saat Demo di Istana Jadi Trending di Twitter

- 8 Oktober 2020, 14:34 WIB
Presiden Jokowi./
Presiden Jokowi./ /setneg

Lingkar Kediri - sejumlah buruh dan Mahasiswa mengepung kawasan Istana Kepresidenan untuk melakukan aksi demo tolak Undang-Undang (UU) Cipta Kerja atau Omnibus Law, Kamis (08/10/2020).

Akan tetapi, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, memilih untuk kunjungan kerja ke Palangkaraya, Kalimantan Tengah untuk meninjau Food Estate.

Kabar kunjungan kerja Jokowi disampaikan oleh Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media, Bey Machmudin.

Baca Juga: Kisruh UU Ciptaker, Pemerintah Siapkan PP

Baca Juga: Aksi Tolak UU Cipta Kerja Juga Melalui Tanda Tangan Petisi di Change.org, Akankah Didengar?

"Agenda presiden untuk Food Estate sudah dijadwalkan jauh-jauh hari. Jadi sama sekali tidak ada kaitan dengan aksi," kata Bey sebagaimana diberitakan Jurnal Gaya dalam artikel "Tagar Jokowi Kabur Trending saat Buruh dan Mahasiswa Kepung Istana Tolak Omnibus Law".

Bey menjelaskan kunjungan Jokowi terkait dengan ketahanan pangan yang diberikan peringatan oleh Food and Agriculture Organization (FAO) di tengah pandemi. Sehingga Jokowi memutuskan untuk meninjau lokasi langsung ke daerah.

"Jadi memang Presiden ingin meninjau langsung progress Food Estate ini," ucapnya.

Baca Juga: Demo Tolak Omnibus Law UU Cipta Kerja, Berujung 6 Mahasiswa UPB Kritis!

Halaman:

Editor: Erik Okta Nurdiansyah

Sumber: Pikiran Rakyat Jurnal Gaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x