Fulham Vs Manchester United Berakhir 1-2, Menit Injury Time yang Menentukan Kemenangan MU

- 14 November 2022, 06:35 WIB
Fulham vs Man Utd di Premier League berakhir 1-2 atas kemenangan MU(Foto: Instagram/@manchesterunited)
Fulham vs Man Utd di Premier League berakhir 1-2 atas kemenangan MU(Foto: Instagram/@manchesterunited) /

LINGKAR KEDIRI - Pertandingan Fulham Vs Man Utd berakhir dengan kemenangan setan merah.

Meskipun tanpa Cristiano Ronaldo, Man Utd berhasil menekuk Fulham dengan skor 1-2.

Pertandingan yang berlangsung seru ini sempat memunculkan peluang gol, meskipun pada babak pertama Man Utd hanya mampu mencetak 1 gol melalui Cristian Eriksen.

Baca Juga: KASUS SUBANG, Akhirnya Yoris Anak Almarhumah Ibu Tuti Menjawab Jujur Terkait Mobil Alphard

Di babak kedua, Alejandro Garnacho menjadi pahlawan Man Utd karena golnya di menit akhir memastikan kemenangan 2-1.

Dengan kemenangan ini, Man Utd membawa pulang tiga poin di masa injury time.

Atas kemenangan Man Utd, kini ia mengoleksi 26 poin dari 14 laga, bertahan di peringkat lima klasemen Liga Inggris.

Baca Juga: KASUS SUBANG, Pria Ini Blak-blakan Tahu Tempat Menyimpan Kunci Mobil Alphard Milik Ibu Tuti

Dan Fulham masih berada di peringkat 9 dengan 19 poin.

Dalam pertandingan tersebut, Cristian Eriksen sebelum mencetak gol sempat berdiri bebas di sisi kanan.

Hingga pada akhirnya mampu menyepak bola ke gawang Fulham, skor 1-0 untuk Man Utd di babak pertama.

Di babak kedua, Man Utd melanjutkan tekanan, dua peluang bisa didapat, lewat aksi Anthony Elanga dan Rashford, namun masih belum berbuah hasil.

Baca Juga: KASUS SUBANG, Di Pagi 18 Agustus 2021, Curiga dengan Posisi Mobil Alphard, Yosef Memilih Lakukan Ini di TKP

Fulham akhirnya bisa menyamakan skor di menit ke-61 melalui Daniel James.

Bermula dari serangan balik cepat, Tom Cairney melepaskan umpan ke tengah dan James menyamakan gol menjadi 1-1.

Hingga akhirnya Man Utd dipastikan menang pada injury time melalui gol Alejandro Garnacho.***

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah