Eksperimen Sang 'Sersan Koeman', Julukan Pelatih Mirip Militer pada Uji Coba Barcelona Vs Gimnastic

- 13 September 2020, 13:44 WIB
Uji coba pertandingan Barcelona vs Gimnastic, Barca unggul dua poin dengan skor 3-1
Uji coba pertandingan Barcelona vs Gimnastic, Barca unggul dua poin dengan skor 3-1 /Instagram.com/@fcbarcelona/Barcelona

Tiga pemain lainnya, Sergio Busquets, Ansu Fati, dan Frenkie de Jong juga mendapatkan porsi latihan yang berbeda, karena baru kembali dari timnasnya masing-masing. Koeman menegaskan, bahwa sangat penting bagi para pemain untuk memberikan performa terbaiknya dan menuju ke arah yang sama.

Eks pelatih timnas Belanda itu juga mengakui keuntungan sebuah tim yang memiliki pemain seperti Messi. “Anda selalu ingin memiliki pemain terbaik di dunia dalam tim anda, bukan sebaliknya. Sebagai seorang pelatih, saya suka bekerja dengan Messi karena dia memenangkan pertandingan,” ujar Koeman dikutip dari Sport.

Sementara Tarragona baru saja mendatangkan bek kiri Joan Oriol Gracia. Pelatih Toni Seligrat merasa perlu memperbaiki baris pertahanan dengan pemain yang berpengalaman. 

Baca Juga: Destinasi Wisata di DKI Jakarta Ditutup, Apa Saja?

Oriol sebelumnya bermain dua musim untuk Lleida Esportiu. Soal pengalaman, pemain berusia 33 tahun itu pernah merasakan 150 pertandingan di La Liga bersama Villarreal, Osasuna, dan Mallorca. Tim Tarragona sudah mempersiapkan diri untuk berlaga di kasta ketiga Liga Spanyol, Segunda Division B Grup 3.***

Halaman:

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: Rakyat Merdeka


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah