Perpisahan Valentino Rossi di Seri Pemungkas MotoGP, Rossi: Minggu Ini Akan Menjadi Momen Spesial

- 20 November 2020, 15:07 WIB
Valentino Rossi akan melepaskan kemitraan dengan tim pabrikan Yamaha setelah laga pamungkas di Portugal.
Valentino Rossi akan melepaskan kemitraan dengan tim pabrikan Yamaha setelah laga pamungkas di Portugal. /instagram.com/@valeyellow46

LINGKAR KEDIRI – Valentino Rossi, peraih juara dunia sebanyak sembilan kali mengatakan bahwa akhir pekan ini akan menjadi momen spesial baginya disaat ia mengakhiri 15 tahun kemitraan dengan tim pabrikan Yamaha di seri pemungkas MotoGP di Portugal.

Rossi telah berhasil meraih tujuh titel di kelas premier adalah salah satu dari beberapa pembalap yang akan mengadakan perpisahan di akhir musim ini.

“Minggu ini akan menjadi momen spesial karena ini adalah perjalanan panjang bersama” ucap Rossi, dikutip dari AFP.

Baca Juga: BMKG: Peringatan Dini Cuaca Ekstrem 20 November 2020, Beberapa Wilayah Jatim Hujan Petir Serta Kabut

Baca Juga: Ikuti Jejak Ebiet G. Ade, Segara Mengaku Chrisye dan Glenn Fredly Sebagai Inspirasi Selain Ayahnya

Begitu pula dengan Andrea Dovizioso yang akan mengambil cuti dan Cal Crutchlow yang akan mengemban tugasnya sebagai test rider Yamaha Tahun Depan.

Sementara itu, The Doctor akan bergabung ke tim satelit Petronas Yamaha dan bertukar bangku dengan Fabio Quartararo yang akan menjadi tandem Maverick Vinales pada musim 2021.

Disisi lain, Pol Espargaro, Jack Miller, Johann Zarco dan Danilo Petrucci juga akan melakukan hal yang sama, mengucapkan perpisahan dengan tim mereka saat ini setelah Portugal.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Karier Hari ini, 20 November 2020: Sedikit Lagi Menuju Karier yang Lebih Tinggi, Leo!

Halaman:

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi

Sumber: AFP ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x