Nasib Perempuan Afganistan Dikekang Taliban, Angelina Jolie Bacakan Surat Sedih Gadis Afganistan

- 23 Agustus 2021, 17:28 WIB
Pejuang Taliban memegang senapan serbu M16 berdiri di luar Kementerian Dalam Negeri di Kabul, Afghanistan, 16 Agustus 2021.
Pejuang Taliban memegang senapan serbu M16 berdiri di luar Kementerian Dalam Negeri di Kabul, Afghanistan, 16 Agustus 2021. /Reuters/Stringer/

LINGKAR KEDIRI- Afghanistan telah dikuasi Taliban pada Minggu, 15 Agustus 2021 lalu, menyusul kekalahan tentara Afghanistan yang sudah tidak didukung kekuatan militer Amerika Serikat.

Dikuasainya Afghanistan oleh Taliban menjadikan banyak perempuan Afghanistan mengkhawatirkan nasib mereka.

Juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid  pada pers konferensi berjanji bahwa Taliban akan menghormati hak-hak perempuan, memaafkan mereka yang menentang.

Baca Juga: Bocoran Buku Harian Seorang Istri 23 Agustus 2021: Alya-Kevin Fitnah Fajar Sengaja Bermalam dengan Nana

Taliban juga mengklaim akan memastikan Afghanistan aman sebagai bagian dari serangan publisitas yang bertujuan untuk meyakinkan kekuatan dunia dan penduduk yang ketakutan bahwa mereka telah berubah.

Namun banyak orang Afghanistan tidak mempercayai janji tersebut.

Budaya patriarki Taliban justru akan mengekang hak perempuan. Meskipun mereka berkata akan memperlakukan perempuan berdasarkan hukum agama.

Dilansir dari muslimgirl.com, orang-orang Afghanistan takut dengan apa yang akan datang, khususnya perempuan, karena Amerika Serikat memutuskan untuk membuang mereka begitu saja seolah-olah tidak pernah ada pendudukan tentaranya selama 20 tahun.

Baca Juga: Air Putih Saja Tak Cukup, Tubuh Perlu Tambahan Elektrolit dan Gula Jika Sering Aktivitas Fisik, Simak Ini!

Halaman:

Editor: Haniv Avivu

Sumber: Muslimgirl


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x