Joe Biden Bakal Serukan Negara Dunia untuk Kepung Rusia Agar Tak Berdaya dan Berhenti Menyerang Ukraina

- 26 Maret 2022, 19:30 WIB
Presiden Amerika Serikat Joe Biden
Presiden Amerika Serikat Joe Biden /Instagram/joebiden/

LINGKAR KEDIRI - Kekuatan militer Rusia seakan tak ada tandingannya.

Bahkan, Amerika Serikat nampak kewalahan meladeni Vladimir Putin yang semakin menjadi-jadi.

Namun, Joe Biden tak kehabisan akal, dalam pidatonya di Polandia pada Sabtu bahwa "dunia yang merdeka" menentang invasi Rusia di Ukraina.

Baca Juga: Ada Aksi Saling Tuduh dan Berikan Keterangan Berbelit-belit Disebut untuk Merusak Alat Bukti, Ini Kata Analis

Dia juga akan menegaskan adanya persatuan di antara negara-negara ekonomi terbesar untuk menghentikan Presiden Rusia Vladimir Putin, kata Gedung Putih.

Setelah tiga hari menghadiri pertemuan dengan negara-negara sekutu di G7, Dewan Eropa dan NATO, serta mengunjungi pasukan AS di Polandia, Biden akan bertemu Presiden Polandia Andrzej Duda.

Usai terpilih sebagai presiden AS, Biden berjanji untuk memulihkan demokrasi di negaranya dan menyatukan negara-negara demokrasi untuk melawan para autokrat, termasuk Putin dan Presiden China Xi Jinping.

Invasi Putin di Ukraina pada 24 Februari telah menguji janjinya itu dan memicu kemungkinan munculnya Perang Dingin baru, tiga dekade setelah Uni Soviet runtuh.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 26 Maret 2022: Tak Kuasa, Al Harus Terpaksa Biarkan Reyna Bersama Orang Ini...

Halaman:

Editor: Haniv Avivu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x