Kasus Subang, Yosep Bersama Mimin Istri Mudanya Datangi Polres Tanpa Kuasa Hukum, Ada Apa?

27 Mei 2022, 15:45 WIB
Yosef beserta istri muda, Mimin, dan anak bungsunya mendatangi Polres Subang. /YouTube Koin Seribu 77/

LINGKAR KEDIRI - Kasus pembunuhan ibu dan anak Subang, saat ini sudah memasuki 10 bulan dalam proses penyidikan.

Pasalnya almarhumah ibu Tuti dan Amelia Mustika Ratu dibunuh oleh sang pelaku pada 18 Agustus 2021.

Meskipun demikian, hingga saat ini belum ada tanda-tanda pihak kepolisian mengungkap pelaku pembunuhan Subang.

 Baca Juga: Kabar Buruk bagi Presiden Zelensky, Rusia Terang-terangan Mengklaim Memiliki Kendali Penuh di Wilayah Lugansk

Sudah lebih dari 100 saksi diperiksa, bahkan di akhir tahun 2021 juga telah dirilis sketsa wajah yang diduga sebagai pelaku pembunuhan Subang.

Namun, tak disangka semua hal tersebut belum cukup kuat bagi pihak kepolisian untuk segera mengungkap siapa pelaku pembunuhan Subang yang sebenarnya.

Beredar kabar bahwa adanya lanjutan penyidikan kasus pembunuhan ibu dan anak di Kampung Ciseuti, Desa/Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang, Jawa Barat,

 Baca Juga: Kabar Mengejutkan! Rusia Terang-terangan Akui Telah Hancurkan Pusat Intelijen Ukraina

Yosep suami dari almarhumah Tuti Suhartini, dan ayah korban dari Amalia Mustika Ratu alias Amel, mendatangi Polres Subang, Selasa, 24 Mei 2022.

Yosep datang bersama istri mudanya yaitu Mimin Mintarsih dan juga mengajak anak bungsu Mimin yaitu Abi, serta kakak Mimin yaitu Ade Furqon.

Banyak yang terkejut, termasuk wartawan yang berada di Polres Subang tatkala melihat kedatangan Yosep bersama istri mudanya, Mimin Mintarsih, dan anaknya, Abi.

 Baca Juga: Jelang Final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid, Disebut Jadi Hari Salah Temukan Kegembiraan Lagi

Apalagi, kedatangan mereka ke Polres Subang tanpa didampingi kuasa hukum Yosep, yaitu Rohman Hidayat.

Melansir dari kanal YouTube @Koin Seribu 77.

Yosep sebagai suami korban Tuti Suhartini, sekaligus ayah korban Amelia Mustika Ratu  adalah saksi yang paling banyak menjalani pemeriksaan.

 Baca Juga: Bursa Transfer, Ten Hag Disebut Segera Tutup Peruntungan 2 Pemain MU, Arsenal Siap Bidik Bintang Man City Ini?

Rohman Hidayat sebagai pengacara Yosep menjelaskan, bahwa pemeriksaan Yosep itu hanya untuk penyempurnaan berita acara pemeriksaan (BAP). Dari BAP pertama hingga BAP 11, dilengkapi.

Rohman Hidayat juga menuturkan, bahwa keterangan Yosep sudah final. Dari BAP 1 sampai BAP 12 sudah disempurnakan.

Meskipun demikian, kasus pembunuhan Subang masih terus dalam proses penyidikan untuk mengungkap siapa pelaku pembunuhan Subang yang sebenarnya.

Kunjungi situs resmi kami secara langsung di lingkarkediri.pikiran-rakyat.com untuk mendapatkan informasi menarik dan terbaru lainnya.***

Editor: Yulian Fahmi

Sumber: YouTube Koin Seribu 77

Tags

Terkini

Terpopuler