Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Polres Blitar dan Polres Blitar Kota Lakukan Tes Urine Dadakan

- 25 Februari 2021, 11:43 WIB
Ilustrasi tes urine.
Ilustrasi tes urine. /Pixabay/frolicsomepl/

LINGKAR KEDIRI Kepolisian Resort Blitar melakukan tes urine kepada ratusan anggotanya, sebagai upaya pencegahan terhadap anggota yang terlibat penyalahgunaan narkotika.

Tes urine  ini digelar mendadak tanpa pemberitahuan sebelumnya"Pelaksanaan tes urine ini dilaksanakan sebagai langkah Polres Blitar untuk pencegahan anggota memakai narkoba," kata Kasubag Humas Polres Blitar AKP Imam Subechi di Blitar, Senin, 22 Februari 2021.

Dalam kegiatan itu, diikuti 176 orang anggota. Tes urine diselenggarakan di Mapolres Blitar. Seluruh anggota didata dan diberi satu per satu botol untuk menaruh urine.

Baca Juga: CEK FAKTA: Pemerintah Tidak Sediakan Kompensasi Ketika Vaksinasi Gagal, ini Faktanya

Baca Juga: Update Covid-19 Kamis 25 Februari 2021: Total Kasus Mencapai 1.306.141, Grafik Mengalami Penurunan

Selanjutnya, mereka masuk ke dalam kamar mandi dan menyerahkan sampel urine. Petugas dari BNN Blitar juga langsung melakukan penelitian dan ternyata hasilnya negatif semua.

Selain mengambil urine, petugas juga mengambil sampel air liur.

Tes dadakan ini dilakukan untuk seluruh personel tanpa kecuali, termasuk kapolres Blitar AKBP Leonard M Sinambela.

Baca Juga: CEK FAKTA: Pemerintah Tidak Sediakan Kompensasi Ketika Vaksinasi Gagal, ini Faktanya

Halaman:

Editor: Dwiyan Setya Nugraha

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x