Waspada! Dewi Persik Kena Covid-19 Disertai Kulit Ruam Merah , Begini Penjelasan Pakar

- 26 Desember 2020, 08:06 WIB
Tangkapan Layar Kondisi Dewi Persik setelah alami corona dengan kulit ruam merah
Tangkapan Layar Kondisi Dewi Persik setelah alami corona dengan kulit ruam merah /@Dewipersik_real/Instagram

Merah-merah pada kulit bisa sangat dramatis, seperti yang dialami Dewi Perssik, bahkan wajah bisa bengkak.

"Ini bisa sangat melemahkan karena bisa sangat gatal, tapi sangat berbeda dari reaksi alergi dan anafilaksis," kata Stukus.

Baca Juga: Tips Berbicara dengan Wanita yang Anda Sukai Tanpa Terlihat Membutuhan, Hindari 4 Pertanyaan Ini!

Panagis Galiatsatos, asisten profesor kedokteran di Johns Hopkins mengatakan rasa gatal dan merah-merah hingga bengkak yang dialami saat COVID-19 adalah reaksi menyederhanakan respons kompleks sistem kekebalan tubuh.

"Itu hanya berarti sistem kekebalannya tidak menyukai COVID-19, tidak berbeda dengan sistem kekebalan setiap manusia lainnya," kata Galiatsatos, dokter perawatan paru dan kritis yang bekerja dengan pasien COVID.

Ruam dan bengkak yang dipicu oleh infeksi paling sering terlihat pada anak-anak, kata Parikh, yang mungkin menjadi alasan mengapa hal itu membuat orang dewasa lebih ketakutan ketika hal itu terjadi pada mereka.

Baca Juga: 6 Tipe Orang ini Sulit Menikmati Liburan, Kamukah Itu? Yuk Cek!

Meski begitu, Parikh menegaskan, biasanya tidak perlu panik.

Gejala seperti alergi mungkin hasil dari sistem kekebalan seseorang menjadi "sedikit terlalu aktif dalam tugasnya untuk membersihkan infeksi," katanya.

Reaksi ini, kata Parikh, diyakini tidak terkait dengan jenis ruam lain yang disebabkan oleh virus korona, termasuk bercak seperti radang dingin yang tidak biasa yang telah diamati pada jari kaki dan terkadang jari tangan.

Halaman:

Editor: Zaris Nur Imami

Sumber: Washington Post ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x