Wajib Gunakan Masker Selama Pandemi Covid-19, Ini 5 Tanda Masker Harus Diganti Agar Beri Perlindungan Maksimal

- 29 Januari 2021, 07:30 WIB
Ilustrasi menggunakan pelindung wajah dan masker/Cottonbro/Pexels
Ilustrasi menggunakan pelindung wajah dan masker/Cottonbro/Pexels /

LINGKAR KEDIRI- Menggunakan masker saat pandemi menjadi salah satu protokol kesehatan yang wajib dilakukan oleh setiap orang. Selain itu, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) juga menyarankan agar setiap orang menjaga jarak dan juga rutin mencuci tangan menggunakan sabun.

Berdasarkan penelitian dari Prosiding National Academy of Sciences Desember 2020 lalu, masker terbukti 47 persen bisa mengurangi penularan harian Covid-19.

Sayangnya, banyak masyarakat yang belum mengetahui bagaimana menggunakan masker yang benar. Akibatnya, masker tidak menjalankan fungsinya secara maksimal.

Baca Juga: Jangan Salah Kaprah! Mendagri Tito Karnavian: Vaksin Bukanlah Obat! Masyarakat Tetap Harus Terapkan 4M

Dilansir dari laman Bekasi Pikiran Rakyat pada artikel berjudul Maksimalkan Perlindungan dari Serangan Covid-19, Berikut 5 Tanda Masker Harus Diganti , kamu harus tahu tanda masker harus ganti. Simak penjelasannya di bawah ini.

1. Kurang nyaman ketika dipakai

Masker terbuat dari bahan dasar kain yang semakin lama bisa menipis. Sementara tali atau karet pengaitnya bisa semakin meregang seiring lama waktu pemakaiannya.

Jika tali pengait masker mulai tak nyaman dikenakan di telinga, atau masker tidak lagi bisa menutupi mulut dan hidung secara maksimal maka segeralah ganti masker yang digunakan.

Baca Juga: Jangan Sampai Tubuh Kurang Gerak Jika Tak Ingin Alami 6 Hal Ini, Insomnia dan Pelupa, Cegah Segera!

2. Sobek

Anda tentunya pasti pernah mencuci dan menjemur masker terutama yang berbahan kain. Hal ini bisa membuat kain masker semakin tipis sehingga sobek, longgar atau berlubang.

Kondisi masker seperti ini sudah pasti tidak maksimal melindungi anda.

3. Muncul permasalahan kulit

Menutup sebagian area wajah pada beberapa orang bisa menimbulkan masalah baru. Salah satunya peradangan pada kulit wajah yang memicu munculnya reaksi alergi, jerawat, kulit menjadi dehidrasi da kering, eksim dan lain sebagainya.

Baca Juga: KABAR GEMBIRA, Balita Dapat BLT Rp 3 Juta dari Pemerintah, Penuhi Persyaratannya Segera!

Hal tersebut dikemukakan oleh American Academy of Dermatology.

Ini terjadi akibat adanya gesekan di permukaan kulit yang menyumbat pori-pori kulit wajah. Pemicunya bisa jadi diakibatkan oleh pemwarnaat pada kain masker, karet yang digunakan dan bahan pengawet yang terkandung di dalamnya.

Pilihlah masker tanpa bahan berbahaya tersebut. Anda juga bisa mencucinya menggunakan sabun cuci wajah.

4. Kotor

Masker terutama yang berbahan kain harus sering dicuci setiap hari. Jika tidak, masker justru menyimpan bakteri yang bisa memunculkan permasalahan kesehatan lainnya.

Baca Juga: Waduh! Main HP Sambil Rebahan Bisa Sebabkan Kanker Mata? Apa Saja Bahayanya, Cegah Segera!

5. Salah pilih

Virus Covid-19 memiliki varian baru yang lebih cepat dan mudah menular. Disarankan, gunakan masker yang memiliki paling tidak dua lapisan pelindung. Agar bisa melindungi hidung dan mulut Anda dengan maksimal.

Jika anda masih menggunakan masker gratis yang tidak memiliki standar perindungan yang disarankan, segera ganti demi melindungi diri anda dan orang lain disekitar.

***

(Rivan Muhammad/Bekasi Pikiran Rakyat)

Editor: Erik Okta Nurdiansyah

Sumber: Bekasi Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah