Mahfud MD Angkat Bicara Tentang Pendapat Masyarakat Soal Resesi

- 29 Agustus 2020, 07:56 WIB
Mahfud MD berikan penjelasan perbedaan resesi dan kritis
Mahfud MD berikan penjelasan perbedaan resesi dan kritis /Antara

LINGKAR KEDIRI - Adanya pandemi yang belum juga berhenti menimbulkan perspektif masyarakat tentang resesi.

Mulai dari dampak ekonomi bagi masyarakat hingga pada aspek yang lain. Namun, kebanyakan masyarakat Indonesia sering salah paham tentang istilah resesi.

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD pun angkat bicara. Dia juga membeberkan perbedaan jelas antara resesi dan krisis.

Baca Juga: Inilah Catatan Peristiwa Penting pada Bulan Muharram di Masa Kenabian

Mengutip Pikiran-Rakyat.com dalam artikel "Beda Resesi dan Krisis Menurut Mahfud MD: Secara Politik Sudah Banyak yang Manfaatkan".

Mahfud MD mengatakan bahwa resesi adalah suatu keadaan saat pertumbuhan ekonomi suatu negara berturut-turut minus dalam dua kuartal.

Lebih lanjut, Mahfud juga menyebut resesi sebagai perhitungan matematis tentang pertumbuhan ekonomi perkuartal di dalam sebuah negara.

"Resesi itu tidak sama dengan krisis. Resesi itu adalah satu keadaan di mana suatu negara secara berturut-turut dalam dua kuartal pertumbuhan ekonominya minus," kata Mahfud saat menghadiri rapat koordinasi (rakor) bersama Gubernur, Bupati/Wali Kota Seluruh Indonesia di Jakarta pada Kamis, 27 Agustus 2020.

"Kalau dua kuartal berturut-turut minus atau di bawah, resesi. Sekarang beberapa negara kan sudah mulai resesi. Singapura kan lebih dulu, kemudian Korea Selatan, dan beberapa negara lain sudah resesi," katanya. 

Halaman:

Editor: Haniv Avivu

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x