Cemas dan Depresi? Sesuai Anjuran Islam, ini 6 Kunci Ketenangan Jiwa Ketika Mendapat Ujian Hidup

- 10 Desember 2020, 21:38 WIB
Ilustrasi Al-Qur'an.
Ilustrasi Al-Qur'an. /Pixabay/Ejup Lila

LINGKAR KEDIRI – Dalam kehidupan, tentu akan ada masalah yang datang. Hidup layaknya perjalanan air mengarungi sungai hingga menuju lautan jernih.

Setiap kali masalah muncul, bersamaan dengan rasa kecemasan, stres hingga depresi yang memicu berbagai macam penyakit, mulai dari penyakit fisik hingga penyakit pikiran.

Bukan karena masalah masalah yang hadir tak kunjung berujung karena tak ada solusinya, melainkan diri kita sendiri yang tidak dapat berpikir jernih karena hati tak tenang.

Baca Juga: Korea Utara Klaim Tak Ingin Negosiasi Denuklrisasi dengan AS Karena Ini

Baca Juga: Awas, Ini Efek Buruk Minuman Berenergi Bagi Anak

Lalu bagaimana cara untuk mencari ketenangan agar diri merasa tentram?

Islam adalah agama yang tentram, memberikan ketenangan dan kedamaian. Berikut beberapa cara mencari ketenangan dalam Islam.

1. Mengingat Allah

Mengingat Allah adalah cara mendasar untuk menciptakan hari yang tentram. Sebagaimana telah dijelaskan dalam firman Allah dalam Q.S Ar-Ra’d ayat 28.

Artinya, “(yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tentram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tentram."

Baca Juga: Apa yang Terjadi Ketika Kita Berbohong ? Salah Satunya Berdampak Pada Otak

2. Senantiasa Bersyukur

Cara mudah untuk mendapat ketentraman hati adalah bersyukur. Allah telah memerintah  kepada setiap Muslim untuk bersyukur kepada-Nya, sebagaimana yang telah ada dalam firman-Nya:

“Maka ingatlah kamu kepada-Ku, niscaya Aku ingat pula kepadamu, dan bersyukurlah kepada-Ku, dan janganlah kamu mengingkari nikmat-Ku.” (QS Al-Baqarah:152).

Baca Juga: Unik! Begini Manfaat untuk Tubuh Bagi Orang yang Sering Tidur dilantai

3. Shalat

Seorang muslim telah diberi kewajiban melaksanakan shalat 5 waktu dalam sehari.

Shalat merupakan salah satu komunikasi yang agung yang kita lakukan dengan Sang Rabb. Segala kegelisahan, keresahan, serta kesulitan akan hilang menjadi tentram.

Kita hendaknya menjadikan shalat sebagai penghibur dan penghias hati kita sebagaimana yang Rasulullah SAW rasakan.

Baca Juga: Anak Anda Mulai Pacaran?, Ini 7 Sikap Tepat yang Harus dilakukan Orang tua

4. Berkumpul dengan orang Sholeh

Ketika kita bergaul dengan para shalihin akan membuat kita terbawa untuk selalu mendekatkan diri kepada Allah.

Pikiran kita akan menambah ketenangan hati dan pikiran kita. Segala kegundahan dalam hati dan pikiran akan terobati dengan nasehat-nasehat Islami.

5. Baca Al-Qur’an

Al-Qur'an digunakan sebagai petunjuk hidup umat muslim. Petunjuk bagi manusia, yang dapat membuat hidup kita lebih tenang, karena kita senantiasa berjalan dijalan yang benar.

Baca Juga: Rencana Aksi Nasional HAM, Yasonna Fokuskan Penyelesaian Isu Mengenai Hak Asasi Kelompok Rentan

6. Yakin kepada Allah

Yakin lah ada kebahagiaan di balik kesedihan yang dirasa. Sebagaimana firman Allah pada Surah Ali-‘Imran ayat 126:

“Dan Allah tidak menjadikannya (pemberian bala bantuan) itu melainkan sebagai kabar gembira bagimu dan agar tenteram hatimu karenanya. Dan (kemenangan) itu hanyalah dari Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.”***

Editor: Mualifu Rosyidin Al Farisi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah