Ini Harga Samsung Galaxy A42 5G dan Tab A7 2020

6 September 2020, 18:25 WIB
Samsung Galaxy Tab A7 2020 /gsmarena.com

LINGKAR KEDIRI - Samsung dikabarkan bakal perkenalkan teknologi 5G yang juga sebagai ponsel termurah pada edisi samsung.

Namun, samsung belum mengungkap berapa harga dan kapan ponsel ini mulai tersedia di pasar.

Menurut situs resmi Samsung, Galaxy A42 5G akan mulai bisa dibeli di retail online mulai November mendatang.

Baca Juga: Cara Cek Status Bantuan Sosial Tunai dari Pemerintah

Harganya mulai 369 euro atau sekitar Rp6,4 juta. Belum ada informasi negara mana saja yang akan disasar selain negara di Eropa.

Memang lebih murah daripada smartphone 5G dari Galaxy seri A yang sudah lebih dulu dirilis beberapa bulan lalu.

Pada April lalu, Samsung merilis Galaxy A51 dan Galaxy A71, dua smartphone seri A pertama yang mendukung jaringan 5G.

Di Amerika Serikat (AS), Galaxy A71 5G dijual seharga 599 dollar AS atau sekitar Rp 8,6 juta.

Sementara Galaxy A51 5G dibanderol dengan harga 499 dollar AS atau sekitar Rp7,4 juta. Galaxy A42 5G memiliki desain yang mirip dengan kebanyakan smartphone di Galaxy A.

Sisi depan memiliki notch serupa huruf "U" (Infinity-U) yang tertempel di sisi atas layar berbentang 6,6 inci berjenis Super AMOLED.

Baca Juga: Redmi Note 10 Bocor di Internet, Berikut Spesifikasinya

Notch itu digunakan untuk rumah kamera selfie beresolusi 20 MP. Di sisi punggung terdapat modul kamera yang terdiri dari empat sensor, masing-masing beresolusi 48 MP kamera utama, 8 MP ultrawide, 5 MP makro, dan 5 MP depth sensor.

Dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh dan ada tiga varian warna yang tersedia yaitu hitam, putih, dan abu-abu.

Samsung Galaxy Tab A7 (2020)

Samsung juga mengumumkan harga dan ketersediaan Galaxy Tab A7. Tablet ini merupakan penerus Galaxy Tab 10.1. Ada dua model yang tersedia yakni Wi-Fi dan LTE.

Mengutip Gizmo China, Galaxy Tab A7 Wi-Fi dijual dengan harga 233 euro atau sekitar Rp4 juta. Sementara model LTE dibanderol 282 euro atau sekitar Rp4,9 juta..

Galaxy Tab A7 ini bisa dibeli di gerai online di Jerman bulan September ini. Tablet ini dibekali layar berbentang 10,4 inci dengan quadruple speaker.

Bodinya berlapis logam dengan pinggiran layar berbingkai 5mm.

Baterai berkapasitas 7.040 mAh yang didukung fast charging 15 watt. Kedua model sama-sama tersedia dalam varian Dark Grey, Silver, dan Gold.

Baca Juga: Utang Kompensasi Pemerintah Rp18 Trilliun pada PT PLN akan Dibayar Bulan September Ini

Di bagian punggung terdapat kamera tunggal beresolusi 8 MP, begitu pula di bagian depan tersemat kamera selfie tunggal beresolusi 5 MP.

Galaxy Tab A7 ditenagai Snapdragon 662 yang dipadu RAM 3 GB dan internal 32/64 GB yang bisa dimaksimalkan hingga 1 TB dengan microSD.

Sayangnya, tablet ini tidak didukung fitur stylus S Pen sebagaimana Galaxy Tab S.***

 

Editor: Haniv Avivu

Sumber: Gizmo China

Tags

Terkini

Terpopuler